PAMEKASAN, BANGSAONLINE.com - Aksi turun ke jalan yang dilakukan mahasiswa dalam rangka menolak kenaikan harga BBM di Kabupaten Pamekasan berlangsung menarik. Mereka mencegah sekaligus menaiki truk tangki Pertamina di Jalan Raya Panglegur, Kamis (8/9/2022).
"Kami tidak main-main, karena ini menyangkut penderitaan seluruh rakyat Indonesia. Pencegatan truk Pertamina ini sebagai tindakan tegas dari mahasiswa dan lanjutan dari aksi menolak kenaikan BBM," kata korlap aksi, Syaful Bahri.
Baca Juga: Tegas Ingatkan soal Netralitas ASN, Pj Bupati Pamekasan: Bawaslu Bisa Melacak secara Digital
Berdasarkan pantauan BANGSAONLINE.com di lapangan, Kapolres Pamekasan, AKBP Rogib Triyanto, turun langsung ke lapangan untuk mengamankan aksi dari para mahasiswa dan mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.
"Kami dari Kepolisian juga melakukan edukasi yang baik kepada mahasiswa, dan tentunya kami juga memberikan pengarahan karena yang dilakukan para mahasiswa ini cukuplah berbahaya," ujarnya. (dim/mar)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News