KOTA MADIUN, BANGSAONLINE.com - Sebuah gudang rosok yang berada di Jalan Basuki Rahmat, Kota Madiun, dilalap si jago merah, Rabu (28/9/2022) malam. Petugas Damkar langsung terjun ke lokasi dengan membawa 3 unit kendaraan pemadam, dan 6 truk tangki air sebagai pendukung selang beberapa menit usai menerima laporan kebakaran dari warga.
"Waktu saya lewat kira-kira pukul 19.00 WIB, api terlihat menyala dari tengah. Dan masih terlihat kecil," kata Salah satu warga sekitar, Wardoko kepada BANGSAONLINE.com di lokasi.
Baca Juga: Pencurian di Pasar Sindon, BUMDes Sidomulyo Terkesan Acuh
Dia juga sempat melihat pekerja yang mengeluarkan kendaraan di lokasi kebakaran. Namun, ada beberapa kendaraan yang tidak sempat dibawa keluar.
"Tadi saya lihat pekerjanya, ada yang sudah sempat mengeluarkan mobilnya. Tapi api terlihat menjalar dengan cepat karena angin kencang," tuturnya.
Slamet, tetangga dari depan rumah mengatakan bahwa awal mula kejadian hanya terdengar suara dan terlihat asap. Sehingga, orang yang ada di dalam bergegas untuk keluar.
Baca Juga: Selama Uji Coba, Operasional KA BIAS Tuai Respons Positif Masyarakat di Daop 7
"Cerita dari pekerja bahwa dari sisi dalam belakang terdengar suara kretek-kretek dan ada asap sehingga kita semua lari keluar dengan menyelamatkan yang bisa diselamatkan," ucap Slamet.
Hingga berita ini terbit, api belum padam. Pihak berwenang belum bisa dikonfirmasi dan kerugian yang ditimbulkan belum bisa diperkirakan. (dro/mar)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News