SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Dua remaja ditangkap petugas gabungan karena diduga hendak tawuran. Kedua remaja tersebut diketahui bernama, ASM (17) asal Tambak Wedi dan ABD WAH (23) asal Taman Irawati.
Kanit Reskrim Polsek Kenjeran, AKP Suryadi saat memimpin pelaksanaan pemantauan dan antisipasi balap liar serta tawuran pada remaja di wilayahnya, salah satu anggotanya mendapatkan informasi dari masyarakat, bahwa akan ada tawuran dengan membawa senjata tajam di sekitar Jalan Tambak Wedi jaya Surabaya.
Baca Juga: Taman Bungkul akan Direvitalisasi, DLH Surabaya: Makam Mbah Bungkul Terhambat Ahli Waris
"Atas info itu, kemudian ditindaklanjuti, anggota kita menuju lokasi kejadian dan menangkap ASM," kata Suryadi saat dikonfirmasi, Rabu (9/11/2022).
Saat diamankan, pelaku ASM membawa senjata tajam jenis golok sepanjang 75 centimeter, dan pelaku bersama barang bukti dibawa ke Polsek Kenjeran guna proses penyidikan lebih lanjut.
"Sebelumnya kedua kelompok akan bertemu di atas jembatan Dukuh Bulak Banteng, namun sempat dibubarkan dan sebagian lari ke arah Jalan Tambak Wedi," tambah Suryadi.
Baca Juga: Curanmor di Kos Karanggayam Surabaya, Warga Kenali Identitas 2 Pelaku
Pelaku ASM berhasil diamankan petugas pada Minggu (6/11/2022) pukul 02.30 WIB, di Jalan Tambak Wedi Jaya Surabaya. Sementara, pelaku ABD WAH, diamankan petugas bersama barang bukti senjata tajam jenis pedang dengan panjang 80 centimeter, sekitar pukul 04.00 WIB.
Kini keduanya sudah menjalani hukuman di Polsek Kenjeran Surabaya. (yan/sis)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News