PROBOLINGGO, BANGSAONLINE com - Beberapa pedagang Pasar Baru Wadul kepada Wali Kota Probolinggo, terkait kondisi pasar saat ini.
Mereka mengaku, sering kehilangan barang dagangannya, sehingga membuat para pedagang resah.
Baca Juga: Sarbumusi Kota Proboolinggo Ingatkan Pengusaha agar Tak Intervensi Pilihan Karyawan di Pilkada 2024
"Banyak pedagang yang sering kehilangan barang dagangannya," kata salah satu pedagang, Prayit (60), Selasa (28/12/2022).
Menurutnya, barang yang sering hilang itu, diantaranya bawang putih, bawang bombay, kunyit, kemiri dan lainnya.
"Rata-rata yang sering kehilangan itu pedagang bumbu," tuturnya.
Baca Juga: Tegas! Ketua GP Ansor Kota Probolinggo Bakal Tindak Anggotanya yang Tak Netral di Pilwali
Saat mendatangi kantor Pemerintah Kota (Pemkot) Probolinggo, para pedagang ini langsung disambut oleh Wali Kota, Habib Hadi Zainal Abidin.
Wali Kota Hadi mengatakan, kasus yang terjadi yang dialami oleh para pedagang di Pasar Baru tersebut, akan menjadi atensi.
"Ini menjadi atensi Pemerintah, bagaimana ke depan kondisi pasar Baru menjadi aman," katanya.
Baca Juga: Bapaslon Pilwali Probolinggo Habib-Zainal: Satu Keluarga Satu Sarjana Sudah Dirancang Matang
Ia juga meminta, agar petugas pasar langsung merespon, jika ada keluhan kehilangan barang dagangannya.
"Laporkan langsung ke saya. Jangan kemudian ada laporan di endap," tuturnya.
Seperti yang diberitakan sebelumnya, para pedagang Pasar Baru mengaku resah atas kehilangan barang dagangannya. Anehnya, meski kehilangan barang dagangannya, kondisi gembok bangunan tidak mengalami kerusakan. (ugi/sis)
Baca Juga: Kabar Ketua DPRD Kota Probolinggo 2024 Bakal Diganti Kian Menguat, Dwi Laksmi: Kata Siapa?
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News