SLEMAN, BANGSAONLINE.com - Hasil PSS Sleman vs RANS Nusantara pada pekan ke-19 Liga 1 2022-2023 telah diketahui. Bermain di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Super Elang Jawa tampil menggila ketika menghadapi tamunya.
PSS Sleman berhasil menang dengan skor 2-0 atas RANS Nusantara FC, pada Sabtu (21/1/2023) malam WIB. Dua gol kemenangan PSS Sleman dihasilkan masing-masing melalui Yevhen Bokhashvili di menit 34 dan Todd Rivaldo Ferre di menit ke-81.
Baca Juga: Arema FC Vs Persija di Stadion Soepriadi Kota Blitar: Macan Kemayoran Tekuk Singo Edan 2-1
Awal babak pertama, PSS Sleman langsung tancap gas dengan mengurung pertahanan RANS Nusantara. Sejumlah serangan terus dilakukan Irkham Zahrul Mila dan kolega. Tim tamu yang cukup kesulitan dengan tekanan yang diberikan tidak mampu mengembangkan permainan.
Memasuki menit delapan, PSS Sleman memperoleh peluang lewat tembakan Rifky Suryawan. Namun sayang, tembakan gelandang 27 tahun itu masih melayang jauh di atas mistar.
Pada menit ke-17, tendangan keras Kim Kurniawan dari luar kotak penalti masih mampu diamankan penjaga gawang Hilman Syah.
Baca Juga: Menang Tipis 0-1 atas Pekanbaru, Persibo Bojonegoro Lolos ke Liga 2
Tiga menit berselang, Yevhen Bokhashvili mencoba peruntungan untuk mencetak gol. Namun, lagi-lagi aksi brilian penjaga gawang RANS berhasil menyelamatkan dari kebobolan.
PSS akhirnya bisa memecah kebuntuan di menit ke-34. Memanfaatkan umpan terobosan Todd Rivaldo Ferre, Bokhashvili sukses mencetak gol yang merubah kedudukan menjadi 1-0.
Unggul satu gol tak membuat PSS merasa puas. Sepakan Todd Ferre masih melebar ke sisi kiri gawang RANS pada menit 37.
Baca Juga: 1.538 Petugas Gabungan Bakal Kawal Partai Final Leg ke-2 Madura Vs Persib di Bangkalan
Tak ada gol tambahan hingga menuju kamar ganti. PSS unggul tipis 1-0 di babak pertama.
Selepas jeda, PSS Sleman masih melanjutkan dominasinya dengan serangan yang lebih intens. Sementara RANS terus mencoba mencari celah untuk masuk ke pertahanan tuan rumah.
Pada menit ke-74, RANS harus bermain dengan 10 pemain usai Finky Pasamba diganjar kartu kuning kedua.
Baca Juga: Dua Tim Wakil Jatim Lolos 8 Besar Liga 3, Selangkah Lagi menuju Liga 2
Upaya PSS untuk memperbesar keunggulan berbuah manis pada menit ke-81. Gol yang berawal dari bola rebound hasil tembakan Haris Tuharea disambar oleh Todd Ferre untuk menjebol gawang Hilman. Tak ada tambahan gol dari waktu bonus enam menit yang diberikan wasit. Skor 2-0 menjadi hasil akhir laga PSS Sleman vs RANS Nusantara.
Berkat raihan tiga poin ini, PSS Sleman menduduki peringkat empat belas raihan 19 poin. Sementara skuad Rahmad Darmawan tertahan di posisi enam belas dengan mengumpulkan 16 angka.
Di pertandingan lainnya, Borneo FC bermain dengan skor kacamata alias 0-0 melawan Barito Putera di Stadion Segiri, Samarinda.
Baca Juga: Empat Tim asal Jatim Keok di Babak 16 Besar Liga 3 Nasional
Hasil seri itu menempatkan Pesut Etam julukan Borneo nangkring di posisi enam dengan mengoleksi 33 poin, sedangkan Laskar Antasari berada satu tingkat dibawah RANS dengan memiliki poin yang sama namun kalah selisih gol. (git)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News