SLEMAN, BANGSAONLINE.com - Bali United harus menahan malu saat bersua dengan Barito Putera di laga pekan ke-22 BRI Liga 1 2022/2023. Bermain di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu (05/02/2023) malam WIB, Serdadu Tridatu kalah 1-2 dengan tim yang berada di papan bawah.
Gol dari tuan rumah dicetak oleh Fadil Sausu. Sementara gol Barito Putera dihasilkan masing masing oleh Renan Alves dan Ryota Noma.
Baca Juga: Arema FC Vs Persija di Stadion Soepriadi Kota Blitar: Macan Kemayoran Tekuk Singo Edan 2-1
Dengan hasil ini, Bali United tertahan di posisi keenam klasemen BRI Liga 1 2022/23 dengan mengumpulkan 35 poin, sementara Laskar Antasari naik satu peringkat di posisi 16 raihan 19 angka.
Awal babak pertama, Bali United yang memasang target tinggi di pertandingan kali ini langsung menggebrak pertahanan Barito Putera. Sementara tim tamu mencoba bersabar sembari mencari celah untuk masuk ke lini belakang lawan.
Menit ke-15, Barito Putera akhirnya sukses memecah kebuntuan lebih dahulu melalui Renan Alves. Bek 30 tahun asal Brasil itu sukses menjebol gawang Bali United lewat bola mati dari jarak sekitar 28 meter. Skor 0-1 Barito Putera memimpin.
Baca Juga: Menang Tipis 0-1 atas Pekanbaru, Persibo Bojonegoro Lolos ke Liga 2
Berselang enam menit, Barito nyaris menggandakan keunggulan andai tendangan keras Mike Ott yang mengarah ke pojok kiri atas gawang tidak bisa diblok Nadeo.
Tertinggal satu gol, Ilija Spasojevic cs coba untuk meningkatkan tekanan serangan lebih intens. Hasilnya, Bali United sukses menyamakan kedudukan pada menit ke-31 lewat Fadil Sausu. Gelandang bernomor punggung 14 itu berhasil mengoyak gawang Joko Ribowo dengan tendangan bebas dari luar kotak penalti. Skor berubah 1-1 untuk kedua kesebelasan sekaligus menutup jalannya babak pertama.
Kembali dari masa rehat, baik Bali United maupun Barito Putera mencoba saling serang untuk mencetak gol tambahan.
Baca Juga: 1.538 Petugas Gabungan Bakal Kawal Partai Final Leg ke-2 Madura Vs Persib di Bangkalan
Tandukan Irfan jaya pada menit ke-53 nyaris membuat Bali United membalikkan keadaan usai ditangkap dengan mudah oleh Ribowo.
Petaka bagi Bali United lahir di menit ke-77. Sebuah kesalahan saat mengirim umpan berhasil diintersep oleh Nurzaidin. Ia lalu meneruskan umpan terobosan pada Ryota Noma dan langsung melepas tembakan kaki kiri yang menghujam gawang Bali United. Skor 1-2 untuk keunggulan Barito bertahan hingga pertandingan usai.
Susunan Pemain
Baca Juga: Dua Tim Wakil Jatim Lolos 8 Besar Liga 3, Selangkah Lagi menuju Liga 2
Bali United (4-3-3): Nadeo Arga, Ricky Fajrin, Wellington, Haudi Abdillah, Novri Setiawan, Fadil Sausu, Sandi Sute, Eber Bessa, Privat Mbarga, Irfan Jaya, Spasojevic.
Barito Putera (4-3-3): Joko Ribowo, Aditya Putra, Yuswanto Aditya, Renan Alves, Bagas Kaffa, Bayu Pradana, Mike Otto, Nurzaidin, Kahar, Gustavo Barbosa, Ferdiansyah (git)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News