Hasil Liga Inggris: Arsenal Tekuk Aston Villa 4-2

Hasil Liga Inggris: Arsenal Tekuk Aston Villa 4-2 Ollie Watkins cetak gol pembuka di laga yang berkesudahan 2-4 untuk Arsenal (foto: IG avfofficial)

BIRMINGHAM, BANGSAONLINE.com - Arsenal sukses meraup tiga poin usai menaklukkan Aston Villa pada pekan ke-24 Liga Inggris 2022-2023. Bermain di Villa Park, Sabtu (19/02/2023), Meriam London berhasil menang secara dramatis 4-2 kontra The Villans.

Dua gol Aston Villa dihasilkan oleh Ollie Watkins dan Philippe Coutinho. Sedangkan gol kemenangan Arsenal dicetak oleh , Oleksandr Zinchenko, gol bunuh diri Emiliano Martínez, dan Gabriel Martinelli.

Baca Juga: Setiap Orang Memiliki Kesempatan: Bertaruh pada Tim Favorit Liga Primer dengan 1xBet!

Hasil ini memutus rekor negatif anak asuh Mikel Arteta yang dari tiga laga terakhirnya hanya memperoleh 1 poin. Sebelumnya mereka kalah 1-0 melawan tuan Everton, bermain seri saat menghadapi Brentford, dan di laga pekan sebelumnya menyerah 1-3 kepada Manchester City.

Tambahan poin sempurna ini menempatkan Granit Xhaka cs memuncaki klasemen Liga Inggris dengan 54 poin dari 23 laga. Sementara Aston Villa berada di peringkat sebelas koleksi 28 angka dengan memainkan jumlah pertandingan yang sama.

Aston Villa yang bermain di depan pendukungnya, unggul lebih dulu di menit ke-5 melalui Watkins. Penyerang 25 tahun berhasil menjebol gawang Aaron Ramsdale usai meneruskan umpan Matty Cash.

Baca Juga: 6 Kekalahan Paling Memalukan Arsenal saat Berlaga di Kandang

The Gunners yang tak ingin kehilangan singgasana akhirnya berhasil mencetak gol lewat di menit 16. Pemain Timnas Inggris kelahiran 5 September 2001 sukses menyamakan kedudukan menjadi 1-1 usai menjebol gawang Emiliano Martínez.

Skuad besutan Unai Emery kembali unggul di menit ke-32 lewat gol Philippe Coutinho. Mantan pemain Liverpool dan Barcelona tersebut berhasil meneruskan umpan Álex Moreno untuk merubah kedudukan menjadi 2-1. Skor tersebut pun bertahan hingga babak pertama usai.

Arsenal coba untuk mengurung pertahanan Aston Villa di babak kedua. Sejumlah peluang berhasil didapatkan tim asal London itu untuk mengejar ketertinggalan.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris: Aston Villa Bekuk Brighton and Hove Albion 6-1

Pada menit ke-61, Oleksandr Zinchenko menjadi pahlawan bagi timnya usai mencatatkan namanya di papan skor. Gelandang Ukraina 25 tahun itu berhasil menyamakan skor menjadi 2-2 usai meneruskan umpan Martin Odegaard.

Laga yang diprediksi berakhir dengan hasil seri, akhirnya berubah untuk keunggulan tim tamu saat kiper Aston Villa Emiliano Martínez mencetak gol bunuh diri di menit 90+3. Skor 2-3 Arsenal memimpin.

Kehancuran Aston Villa terjadi di menit ke-90+8, usai pemain pengganti Gabriel Martinelli mencetak gol keempat Arsenal sekaligus merubah kedudukan menjadi 2-4.(git)

Baca Juga: Arsenal Juarai Comunnity Shield Mengalahkan Man City, Menang Dramatis

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO