
SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Jadwal perempat final Liga Champions 2022-2023 akan dimulai pada tengah pekan ini, Rabu (12/4/2023) dini hari WIB.
Delapan tim terbaik di Benua Eropa akan menjalani pertandingan leg pertama perempat final Liga Champions 2022-2023.
Kedelapan klub terbaik itu diantaranya AC Milan, Bayern Munchen, Benfica, Chelsea, Inter Milan, Manchester City, Napoli, dan Real Madrid. Mereka akan memperebutkan tiket untuk melenggang ke babak empat besar atau semifinal Liga Champions 2022-2023.
Laga leg pertama Manchester City vs Bayern Munchen akan menjadi partai pembuka pada rangkaian 8 besar Liga Champions 2022-2023.
Duel Man City vs Bayern Munich dijadwalkan berlangsung di Etihad Stadium, Rabu (12/4/2023) dini hari WIB.
Bersamaan dengan City vs Bayern, ada Benfica yang menjamu wakil Serie A, Inter Milan di Estadio da Luz.
Nerazzurri yang saat ini berada di posisi kelima klasemen Liga Italia sedang dalam performa negatif dalam menghadapi laga tersebut.
Pasukan Simone Inzaghi tak pernah menang dalam enam laga terakhir dengan torehan tiga kali imbang dan tiga kali kalah.
Sementara itu, As Aguias julukan Benfica baru saja dipermalukan 1-2 oleh FC Porto di Liga Portugal.
Big match Real Madrid vs Chelsea akan tersaji pada Kamis (13/4/2023) pukul 02.00 WIB. Dalam pertandingan terakhir, Los Blancos menyerah 2-3 dari Villarreal.
Sedangkan The Blues kalah 0-1 saat melawat ke markas Wolves.
Satu pertandingan perempat final lainnya mempertemukan sesama klub Italia, AC Milan vs Napoli di San Siro.
Jadwal Perempat Final Liga Champions
Rabu, 12 April 2023
02.00 WIB: Manchester City vs Bayern Munchen
02.00 WIB: Benfica vs Inter Milan
Kamis, 13 April 2023
02.00 WIB: Real Madrid vs Chelsea
02.00 WIB: AC Milan vs Napoli (git)