Keluhan Warga Grabagan Terkait Suplai Air Bersih PDAM, ini Kata Ketua DPRD Tuban

Keluhan Warga Grabagan Terkait Suplai Air Bersih PDAM, ini Kata Ketua DPRD Tuban Ketua DPRD Tuban, H Mohammad Miyadi

TUBAN, BANGSAONLINE.com - Terkait keluhan warga Kecamatan Grabagan yang mengalami kesulitan dalam mendapatkan air bersih, meskipun sudah menjadi pelanggan PDAM, langsung mendapatkan respon dari Ketua DPRD Tuban, Mohammad .

Menurut , PDAM Tirta Lestari Tuban sudah sepatutnya peduli dengan Kecamatan Grabagan yang selalu kesulitan dalam mendapatkan air bersih ketika musim kemarau.

Apalagi, warga sudah menjadi pelanggan PDAM Tirta Lestari, maka sepatutnya harus diperhatikan.

"Intinya PDAM sudah waktunya untuk merevitalisasi sarana dan prasarana dimiliki untuk pelayanan masyarakat," tegas saat dikonfirmasi, Jumat (23/6/2023).

Ia mengatakan, PDAM Tirta Lestari diharapkan, mampu memberikan solusi terbaik bagi masyarakat. Jika air tidak mengalir, maka harus ada solusi kepada masyarakat.

Terutama di wilayah Kecamatan grabagan tanpa memberikan kepada masyarakat.

"Karena pada musim kemarau selalu menjadi persoalan, maka pemkab harus bertindak untuk menyelesaikan problem kekurangan air di wilayah Tuban," beber Ketua DPC PKB Tuban itu.

Sebelumnya diberitakan, Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Lestari Kabupaten Tuban dalam pelayanan suplai air bersih telah dikritik warga Kecamatan Grabagan. Keluhan tersebut dilontarkan warga melalui media sosial akun facebook.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO