4 Cara memilih Sepeda Listrik Berkualitas, Awet Digunakan Sehari-hari

4 Cara memilih Sepeda Listrik Berkualitas, Awet Digunakan Sehari-hari Foto Sepeda Listrik dengan Warna Hitam

SURABAYA, BANGSAONLINE.com- Alasan mengapa sepeda listrik banyak peminatnya sebab kendaraan ini bebas akan polusi. Harga jual sepeda listrik pun murah dan sesuai dengan dana dimiliki.

Lalu, apabila kamu ingin membeli sepeda listrik idamanmu kamu perlu tetap memperhatikan harga pembelian, sehingga produk yang kamu beli sudah sesuai dengan keinginan dan uang yang kamu punya.

Sebelum kamu membeli sepeda listrik yang diinginkan di toko sepeda listrik baik offline maupun online, ini ada beberapa tips cara memilih sepeda listrik yang bagus dan awet:

1 Rangka atau Frame Sepeda

Perhatikan komponen frame sepeda listrik yang kamu beli, sebab material setiap sepeda itu berbeda-beda.

Namun untuk memilih bahan material yang bagus yakni menggunakan material alloy.

Sebab bahan tersebut kuat, bagus, berkualitas, dan bahan nya ringan dibawa.

2. Material Pengereman atau Disk Brake

Material Disk Brake adalah material sangat penting digunakan pada sepeda listrik, sebab ini faktor keselamatan mengendarai sepeda listrik.

Menurut Teknisi sepeda listrik, menggunakan sistem pengereman Drum Brake System akan jauh lebih aman bagi pengguna sepeda listrik.

3. Daya kekuatan Baterai

Sepeda listrik bisa bergerak sebab adanya material baterai di kendaraan roda dua tersebut.

Nah, kamu harus tahu kalau setiap daya baterai sepeda listrik memiliki kapasitas berbeda-beda.

Kapasitas Baterai sepeda listrik saat ini ialah 48V/12 AH, 48V/10H, dan 36V/12 Ah

Masing-masing kapasitas baterai di sepeda listrik memiliki daya tempuh perjalanan berbeda-beda.

4. Menyesuaikan Budget

Sebelum memutuskan untuk membeli sepeda listrik, pastikan dulu kamu memiliki dana cukup. Menyesuaikan kemampuan dana yang dipunya.

Apabila kamu memiliki dana lebih atau kebutuhan lain tercukupi, kamu dapat memilih produk sepeda listrik sesuai keinginan seperti saat ini ada sepeda listrik model baru menggunakan canggih masa kini dan mempunyai fitur terbaru keluaran dari brand ternama.

Namun, untuk membeli sepeda listrik tetap perlu memperhatikan kualitas dan harga barang agar digunakan bisa awet dan nyaman untuk kegiatan sehari-hari. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO