Pertama Ukir Sejarah Baru, Acara Wisuda IIKNU Tuban Dihadiri Wapres Ma'ruf Amin

Pertama Ukir Sejarah Baru, Acara Wisuda IIKNU Tuban Dihadiri Wapres Ma Wapres Ma'aruf Amin saat memberikan motivasi dan orasi ilmiah dihadapan peserta wisudawan IIKNU Tuban

TUBAN, BANGSAONLINE.com - Institut Ilmu Kesehatan NU (IIKNU) Kabupaten Tuban telah mengukir sejarah baru.

Pasalnya, saat momentum acara wisuda ke III pada tahun 2023 di Gedung Lantai 4 Kampus C ini, telah dihadiri Wakil Presiden (Wapres) RI, KH Ma'ruf Amin, Kamis (10/8/2023).

Diketahui, kedatangan Wapres Ma’ruf Amin itu, tidak hanya memberikan orasi ilmiah. Akan tetapi memberikan motivasi kepada para wisudawan, agar terus mengamalkan ilmunya untuk bangsa.

Setelah itu, Wapres Ma’ruf Amin juga meresmikan Gedung Lantai 4 milik yang belum genap setahun dibangun.

Rektor , H Dr Miftahul Muni S.KM, M.Kes, DIE mengaku, bersyukur lantaran kampus milik NU di Kabupaten Tuban terus mengalami perkembangan dari tahun ke tahun.

Tak hanya terkait pembelajarannya, namun berbagai fasilitas dan keberadaan gedung juga memadai, serta memenuhi standar.

Hal tersebut, pastinya tidak terlepas dari jerih payah semua pihak yang telah mencurahkan tenaga dan pikirannya. Terutama, dapat mewujudkan perubahan-perubahan dalam bidang Pendidikan kesehatan.

"Awal berdirinya Institut Ilmu Kesehatan NU Tuban ini hasil konfercab NU Tuban. Yaitu diawali dengan berdirinya Akademi Kebidanan. Akbid ini merupakan embrio dari berdirinya Institut Ilmu Kesehatan Nahdlatul Ulama Tuban saat ini. Dan perlu diketahui IIKNU adalah satu-satunya Perguruan Tinggi Kesehatan yang langsung miliknya PBNU," bebernya.

Munir sapaan akrabnya menambahkan, wisuda ini sangat bersejarah karena bisa dihadiri oleh Wakil Presiden Ma'ruf Amin.

Lihat juga video 'Saat Apel Pagi, Polres Lumajang Didatangi Pria Bersenjata Tajam':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO