Top Skor Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Conmebol

Top Skor Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Conmebol Neymar pimpin top skor sementara Top Skor Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Conmebol.

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Neymar da Silva Santos Júnior memimpin sementara top skor kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Conmebol. Pemain Brasil yang akrab disapa Neymar itu kini menorehkan 2 gol dari 1 laga yang sudah dilakoni.

Punggawa Al-Hilal SFC itu tampil penuh kala Brasil menghadapi Bolívia di Estádio Estadual Jornalista Edgar Augusto Proença, Sabtu (9/9/2023) pagi WIB. Duel pertandingan pertama kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Conmebol itu berakhir dengan skor 5-1 untuk keunggulan Tim Samba.

Baca Juga: Jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona CONMEBOL: Argentina Jumpa Paraguay, Brasil Jamu Venezuela

Kesempatan Neymar untuk mencatat hattrick pada duel kali ini sebenarnya begitu terbuka. Namun sayang tendangan penalti mantan striker Barcelona di menit ke-17 itu gagal menghasilkan gol.

Meski demikian, brace yang bersarang ke gawang Guillermo Vizcarra itu masih cukup bagi Neymar untuk memimpin daftar pencetak gol terbanyak.

Torehan tersebut menyamai jumlah gol Nicolás De La Cruz dari Uruguay, dan rekan kompatriotnya Rodrygo Goes. Goes sendiri juga mencetak dua gol pada laga melawan Bolivia.

Baca Juga: Profil dan Prestasi Neymar, Sang Pencetak Gol Terbanyak Timnas Brasil

Top Skor kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Conmebol

2 Gol

Neymar (Brasil )

Baca Juga: 20 Pencetak Gol Terbanyak Timnas Brasil, Neymar Lewati Pele

Rodrygo Goes (Brasil )

Nicolás De La Cruz (Uruguay)

1 Gol

Baca Juga: Klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2006 Zona Conmebol, Argentina dan Kolombia Memimpin

Arturo Vidal (Chili)

Federico Valverde (Uruguay)

Lionel Messi (Argentina)

Baca Juga: 10 Pemain Termahal di Bursa Transfer Musim Panas 2023

Rafael Santos Borré Maury (Kolombia)

Rapinha (Brasil)

Víctor Ábrego (Bolivia). (git)

Baca Juga: Daftar Top Skor Liga Champions (1955-2023)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO