BANGKALAN, BANGSAONLINE.com - Terdapat 2 atlet cabang olahraga renang dari Bangkalan berhasil meraih medali emas dan perak di Porprov Jatim 2023, Minggu (10/9/2023).
Medali emas disumbangkan oleh Moch. Akbar Putra Cabor Renang kategori Nomor 400 meter Gaya Bebas Putra. Sedangkan untuk perak dari Akhmad Javier Hamid kategori 50 meter Gaya Punggung Putra.
Baca Juga: 2 Rider ISSI Kota Batu Dominasi Kejuaraan Balap Sepeda Indonesia Downhill Seri 3 2024
Tri Ardiyanto selaku pelatih mengucapkan rasa syukur atas prestasi yang diraih oleh 2 atletnya lantaran baru pertama dimulai sudah mendapat hasil positif.
"Alhamdulilla di pertandingan awal mendapat emas dan perak, ini menjadi pertandingan pembuka yang sangat bagus untuk kita untuk memompa semangat para atlet renang kita," ujarnya.
Ia berharap, para kontingen yang akan berlaga selanjutnya agar dapat hasil yang maksimal serta dapat menambah perolehan medali untuk kabupaten Bangkalan.
Baca Juga: Tak Cukup Bukti, Bawaslu Bangkalan Hentikan Kasus Dugaan Pelanggaran Tindak Pidana Pemilu
"Ini masih awal masih tersisa banyak kategori lagi, besok lusa kita masih min, kita sambung doanya agar atlet kita bisa menambah medali," katanya.
Hingga sore ini, medali yang diperoleh oleh Kontingen Bangkalan: 3 emas, 7 perak, 0 perunggu. Adapun 7 medali perak disumbang oleh cabor pencak silat 4, sepak Takraw 1, Dance Sport 1 Perak dan 2 Emas, dan disusul Renang 1 Emas, 1 Perak. (mil/uzi/mar)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News