Ketahui Efek Minum Kopi pada Tubuh saat Menstruasi

Ketahui Efek Minum Kopi pada Tubuh saat Menstruasi Ketahui Efek Minum Kopi Pada Tubuh Saat Menstruasi. Foto: Ist

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Minum kopi bisa mempengaruhi kondisi menstruasi wanita. Hal tersebut dikarenakan kandungan kafein pada kopi yang dapat membuat haid terasa lebih sakit dan lebih singkat pada beberapa wanita.

Dilansir dari Livestrong, berikut efek minum kopi saat menstruasi:

Baca Juga: Harga Emas Antam Hari Ini 28 November 2024

1. Meningkatkan volume pendarahan menstruasi

Kebiasaan mengonsumsi kopi secara rutin dapat membuat pendarahan menstruasi lebih banyak. Para wanita yang minum kopi secara berlebihan, sudah terbukti akan mengalami pendarahan yang serius saat menstruasi jika dibandingkan dengan wanita yang jarang mengonsumsi kopi.

2. Membuat haid tidak teratur

Baca Juga: Resep Wedang Jahe Serai, Minuman Tradisional Penghangat Tubuh

Pada beberapa wanita, minum kopi setiap hari sudah terbukti membuat haid menjadi tidak teratur. Meskipun begitu, hasil studi mengenai kondisi ini masih terbatas sehingga diperlukan penelitian lebih lanjut.

3. Memperpendek siklus menstruasi

Mengonsumsi kafein dapat mengganggu siklus menstruasi wanita. Bahkan mengonsumsi kafein secara berlebihan sudah terbukti memperpendek siklus menstruasi. Artinya, jarak menstruasi pada bulan sebelumnya dan bulan ini akan lebih cepat, atau kurang dari 21 hari.

Baca Juga: 5 Manfaat Minum Rendaman Air Nanas untuk Kesehatan Tubuh

4. Membuat haid lebih lama

Selain membuat siklus menstruasi lebih cepat, mengonsumsi kafein dapat membuat durasi haid lebih lama. Para wanita yang mengonsumsi kafein secara berlebihan akan mengalami periode haid lebih lama, atau lebih dari tujuh hari.

Dilansir dari Healthline, berikut beberapa cara mengatasi nyeri haid:

Baca Juga: Harga Emas Antam Hari Ini 26 November 2024

-Mengompres area perut dan punggung bagian bawah dengan kompresan hangat

-Menghindari konsumsi makanan tertentu, seperti makanan berlemak dan asin

-Minum air putih yang cukup

Baca Juga: Bolehkah Mengonsumsi Air Kunyit Setiap Hari? Simak Penjelasannya

-Memijat area perut, pinggang dan punggung dengan menggunakan minyak esensial

-Mengonsumsi obat anti nyeri

-Berolahraga secara teratur

Baca Juga: Apakah Jus Tomat Bisa Menurunkan Kadar Gula Darah? Ini Faktanya

(ans)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Mahasiswa Indonesia Bekerja Part Time Sebagai Petani di Jepang, Viral Karena Gajinya, ini Kisahnya':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO