TUBAN, BANGSAONLINE.com - Dalam rangka mempermudah pelayanan kepada masyarakat, Universitas Terbuka (UT) membuka Kantor Sentra Layanan Universitas Terbuka (Salut) di Kabupaten Tuban, tepatnya di Jalan Raya Tuban-Babat KM. 01 nomor 54.
Rektor Universitas Terbuka (UT), Prof Ojat Darojat, mengatakan keberadaan Salut ini bertujuan menjangkau dan mempermudah masyarakat dalam mendapatkan informasi tentang UT.
Baca Juga: Melalui ICONEST, Unirow Tuban Terus Kuatkan Pendidikan, Sains, Teknologi, hingga Digitalisasi
Selain itu, Salut juga memberikan layanan pembelajaran yang bisa digunakan mahasiswa ketika ujian. Sehingga, mahasiswa UT ke depan tak perlu jauh ke Surabaya ketika hendak ujian atau menyelesaikan beberapa keperluan.
"Untuk pembelajarannya, UT dapat melakukan online maupun offline, hal itu tergantung dengan kapasitas mahasiswanya," ujar Darojat kepada wartawan, Minggu (3/3/2024).
Kata dia, UT menerapkan pembelajaran yang fleksibel dan menyesuaikan kebutuhan mahasiswanya. Mahasiswa yang memiliki alat komunikasi digital seperti handphone maupun laptop dapat mengikuti pembelajaran secara online.
Baca Juga: Gelar Wisuda ke-22, Unirow Terus Tingkatkan Kualitas SDM Songsong Indonesia Emas
Namun, bagi mahasiswa yang tidak memilikinya dapat mengikuti pembelajaran melalui offline.
"UT ini juga cocok untuk para ustad maupun ustadzah yang berada di pondok pesantren," tegasnya.
Hal itu sesuai dengan arahan pemerintah agar Universitas Terbuka dapat memberikan akses pendidikan ke masyarakat tanpa terkendala jarak maupun keterbatasan lainnya.
Baca Juga: Pesan Penuh Makna Pejabat Kampus IAINU Tuban saat Wisuda 222 Orang Sarjana
Alasan itulah yang mendasari didirikannya UT di Tuban, demi mendekatkan masyarakat yang terkendala jarak apabila harus berangkat ke Surabaya. Hal ini juga berlaku bagi masyarakat Bojonegoro maupun Lamongan.
"Yang pasti kami hadir untuk menampung dan memberikan kesempatan calon mahasiswa tanpa ada tes akademik, hanya bersyarat memiliki ijazah SMA," paparnya.
Sementara itu, Kepala Salut Tuban, M Anshori, menambahkan bahwa saat ini Universitas Terbuka memiliki progam studi pendidikan agama islam (PAI), bimbingan konseling (BK), dan teknik informatika.
Baca Juga: Wisuda 183 Mahasiswa, Rektor IIKNU Tuban Optimis Lulusan Tak Sulit Bekerja
Saat ini, total sudah ada 241 pendaftar di program studi PAI yang berasal dari ustad maupun ustadzah pesantren di Kabupaten Tuban.
"Alhamdulillah pendaftarnya sudah membeludak dari Kabupaten Tuban dan Kabupaten Rembang, Jawa Tengah," ucap Gus Aan sapaan akrabnya.
Ia menjelaskan, Gedung Salut telah dilengkapi berbagai fasilitas, termasuk alat penunjang untuk mahasiswa UT ketika pembelajaran offline. Pastinya juga dilengkapi wifi gratis serta ruang-ruang yang nyaman untuk belajar.
Baca Juga: UT Gelar OSMB, Bupati Tuban Beri Hadiah 3 Laptop dan Beasiswa untuk Mahasiswa
"Butuh informasi detail tentang UT, silakan datang ke Kantor Salut," ucapnya. (wan/rev)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News