SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Kabar gembira bagi para pencari kerja di Kota Surabaya. Tengah pekan ini, selama dua hari, para pencari kerja punya kesempatan untuk mendapatkan pekerjaan yang mereka idam-idamkan. Ada banyak perusahaan yang menawarkan lowongan kerja lewat Bursa Kerja Terbuka (Job Market Fair) yang digelar di Balai Pemuda Surabaya, mulai Rabu (5/8) hingga Kamis (6/8). Agenda ini difasilitasi oleh Dinas Tenaga Kerja Kota (Disnaker) Surabaya.
Dan memang, para pencari kerja merespon antusias gelaran acara yang bekerja sama dengan beberapa pengusaha/perusahaan tersebut. Itu terlihat dari membludaknya para pencari kerja yang mayoritas anak muda, di lokasi bursa kerja terbuka tersebut. Mereka tidak hanya berasal dari Surabaya. Tetapi juga warga luar Surabaya seperti Sidoarjo, Gresik, hingga Bojonegoro.
Baca Juga: One Voice SMPN 1 Surabaya Raih Juara Dua Kategori Bergengsi di SWCF 2024
Kepala Disnaker Kota Surabaya, Dwi Purnomo mengatakan, sebelum menggelar acara ini, pihaknya melakukan penjaringan rencana kerja melalui pengambilan tiket masuk di kantor Disnaker Kota Surabaya. Hasilnya, lebih dari 5000 pencari kerja telah mengambil tiket masuk. “Ada 6020 tiket masuk yang sudah diambil, bahkan mungkin lebih,” ujar Dwi Purnomo.
Menurut Dwi, agenda Job Market Fair ini menjadi perantara bagi para pencari kerja utuk mendapatkan peluang kerja. Bila biasanya mereka mencari satu persatu perusahaan untuk melamar kerja kemudian menunggu panggilan kerja, kini mereka bisa bertemu dalam satu lokasi secara bersamaan dan serempak. Ini merupakan relasi yang menguntungkan antara pencari kerja dan perusahaan yang membutuhkan pekerja sesuai kualifikasi yang diinginkan.
“Job Market Fair ini mempertemukan secara langsung antara para pencari kerja dengan perusahaan. Yang jelas, untuk gaji pokok yang diberikan perusahaan kepada pekerja, tidak boleh di bawah Upah Minimum Kota (UMK),” sambung mantan Camat Sawahan ini.
Baca Juga: SWCF 2024 Jadi Ajang Kenalkan Seni dan Budaya Surabaya ke Kancah Internasional
Wakil Wali (Wawali) Kota Surabaya, Wisnu Sakti Buana yang membuka acara ini, dalam sambutannya menyebut agenda ini penting untuk membantu menyerap calon tenaga kerja dari berbagai sektor sehingga tingkat pengangguran, terutama di Kota Surabaya menjadi berkurang.
“Job Fair ini diharapkan bisa membantu para pencari kerja mendapatkan pekerjaan yang cocok dan sesuai. Karenanya, agenda seperti ini perlu untuk diperbanyak. Termasuk pelayanan agar para pencari kerja bisa mendapatkan informasi detail dalam mencari pekerjaan,” ujarnya. (yul/rvl)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News