SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Penyakit mental memberikan banyak efek negatif pada kualitas hidup seseorang.
Dilansir dari Seious Mental Illness (SMI) Adviser, penyakit mental serius adalah Sebagian kecil dari 300 penyakit mental yang tercantum dalam The Diagnostic and Statistical Manual of Mental Disorders (DSM).
Baca Juga: Harga Emas Antam Hari Ini 26 November 2024
Penyakit mental serius mencakup gangguan, seperti gangguan bipolar, gangguan depresi mayor, gangguan skizoafektif, dan skizofrenia.
Penyakit mental serius didefenisikan sebagai seseorang yang berusia di atas 18 tahun yang memiliki tau pernah mengalami alam satu tahun terakhir gangguan mental, emosional, perilaku yang dapat didiagnosis dan menyebabkan gangguan fungsional serius yang tentunya membatasi satu atau lebih kegiatan sehari-hari.
Dilansir dari NYC Health, gejala penyakit mental serius dapat bervariasi di antara orang-orang yang didiagnosis menderita masalah ini.
Baca Juga: Bolehkah Mengonsumsi Air Kunyit Setiap Hari? Simak Penjelasannya
Adapun gejala umum penyakit mental serius meliputi:
-Kesulitan memisahkan kenyataan dari fantasi (Psikosis)
-Isolasi
Baca Juga: Apakah Jus Tomat Bisa Menurunkan Kadar Gula Darah? Ini Faktanya
-Ketidakmampuan untuk menjaga kebersihan diri sendiri atau merawat tempat tinggalnya
-Peforma buruk di tempat kerja atau sekolah
-Ketidakpercayaan terhadap orang yang dianggap bermusuhan
Baca Juga: Resep Ayam Bakar Kecap Pedas dan Nikmat
Gejala-gejala tersebut dapat menyebabkan orang dengan penyakit mental parah mengalami masalah di banyak aspek kehidupannya, termasuk hubungan, pendidikan, dan pekerjaan.
Apabila Anda atau seseorang yang Anda kenali sedang mengalami gejala di atas, segeralah berkonsultasi dengan ahli.
Dilansir dari News Medical, hasil studi internasional berskala besar yang dilakukan oleh para pakar di University of Queensland (UQ) menjelaskan bahwa orang dengan penyakit mental serius memiliki kemungkinan empat kali lebih besar untuk memiliki dua atau lebih kondisi Kesehatan fisik kronis.
Baca Juga: Resep Tumis Oncom Daun Kemangi, Ide Menu Makan Malam Praktis
Sean Halstead yang merupakan penulis utama dalam penelitian itu menjelaskan bahwa orang yang hidup dengan penyakit mental serius akan terus menghadapi kesenjangan Kesehatan yang signifikan dibandingkan dengan masyarakat umum, khususnya mereka yang berusia di bawah 40 tahun.
Selain itu, dijelaskan juga bahwa orang dengan kondisi penyakit mental berat sering mengalami masalah kejiwaan tambahan yang menambah kompleksitas kesehatannya.
Penyakit-penyakit tersebut mengurangi harapan hidup rata-rata 10 hingga 20 tahun, yang didorong oleh tantangan Kesehatan psikologis dan fisik yang signifikan.
Baca Juga: Cara Membuat Teh Kunyit yang Menyehatkan Tubuh
(ans)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News