BANGKALAN, BANGSAONLINE.com - Jamaah haji dari Bangkalan direncanakan berangkat pada kloter 100 dan 101 (9 Juni 2024). Sebelum diberangkatkan, calon jamaah haji (CJH) akan diberikan pembekalan berupa tata cara menjalankan rukun islam kelima itu.
Kasi Penyelenggara Haji dan Umroh (PHU) Kemenag Bangkalan, Arif Rahman, mengungkapkan bahwa pembekalan atau yang dikenal dengan manasik sudah diagendakan 2 kali kegiatan.
Baca Juga: Kepala Kemenag Lamongan Tegaskan Rekrutmen PPPK Transparan dan Gratis
"Masik pertama sudah kami lakukan, tinggal satu agenda lagi yang rencananya dilaksanakan di pendopo sekaligus berpamitan pada Pj Bupati Bangkalan," ungkapnya, Selasa (7/5/2024).
Kendati demikian, lanjut Arif, CJH masih akan menerima pembekalan di kantor urusan agama (KUA) masing-masing kecamatan. Dikatakan pula, calon jamaah wajib mengikuti 6 kali pertemuan manasik yang dilakukan di kecamatan.
"Tapi tidak semua kecamatan mengadakan, karena peserta minimal 45 orang, jadi ada sebagian jamaah kecamatan yang disatukan dengan jamaah kecamatan lain, karena beberapa kecamatan kuotanya tidak cukup," paparnya.
Baca Juga: Kepala Kanwil Kemenag Jatim Berikan Pembinaan ASN di Lamongan
Ia menyebut, kuota yang dimiliki 790 jamaah termasuk cadangan, namun yang melakukan konfirmasi dan pelunasan sebanyak 653 orang. Sebagian dari jamaah yang dipanggil menunda keberangkatan.
"Kuota masih belum terpenuhi, jadi masih ada kemungkinan cadangan jamaah lain yang diberangkatkan. Nanti akan kami lihat dari nomer urutnya. Ada juga yang menunda keberangkatan karena sakit," pungkasnya. (fat/uzi/mar)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News