Pemkab Gresik Siapkan 125 Ekor Hewan Kurban

Pemkab Gresik Siapkan 125 Ekor Hewan Kurban Bupati-Wabup, Sambari-Qosim (SQ) ketika menyerahkan kambing kurban. (foto: syuhud/BANGSAONLINE)

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Pemkab Gresik pada Hari Raya Idul Kurban (Adha) 1436 H tahun ini, kembali menyiapkan hewan kurban untuk masyarakat Kabupaten Gresik. Untuk tahun ini, total hewan kurban yang disiapkan sebanyak 125 ekor. Rinciannya, 25 ekor sapi dan 100 ekor kambing kurban. Penegasan itu disampaikan Kabag Kesra Pemkab Gresik, Khusaini, Jumat (4/9).

Menurut Khusaini, pengadaan hewan kurban sebanyak itu dilakukan dengan cara lelang terbuka. Pelaksanaan lelang diserahkan langsung ke ULP (unit layanan pengadaan) Pemkab Gresik. Sebagai pemenang pengadaan hewan kurban jenis sapi adalah, CV Berkat Saudara dan hewan kurban jenis kambing adalah, CV Tibra Baswara. "Kami lakukan lelang terbuka lewat ULP untuk pengadaan 25 ekor sapi dan 100 ekor kambing, karena aturannya seperti itu," tuturnya.

Baca Juga: DPUTR Gresik Akhirnya Tambal Jalan Rusak di Desa Kembangan

Khusaini lebih jauh menjelaskan, untuk meyakinkan kalau hewan kurban tersebut sudah sesuai dengan spek yang dibutuhkan, petugas Bagian Kesra telah lakukan survei ke wilayah tempat hewan-hewan kurban itu diambil.

Untuk hewan kurban jenis sapi full diambil dari beberapa wilayah di Jawa Timur seperti Madura, dan lainnya. Sedangkan hewan kurban jenis kambing full diambilkan dari beberapa kabupaten di Jatim seperti Kabupaten Gresik, Bondowoso dan lainnya. "Hewan-hewan kurban itu sudah kami cek satu persatu, dan semuanya sudah sesuai spek. Kami akan memberikan tanda khusus pada hewan-hewan kurban tersebut," jelasnya.

Ditegaskan Khusaini, berat hewan kurban dan harganya masing-masing ekor sudah ditentukan dengan pola maksimal. Untuk sapi beratnya minimal 350 kg dengan harga kisaran Rp Rp 19 juta per ekor. Sedangkan kambing beratnya minimal 30 kg tinggi 70 cm dengan pagu harga Rp 3,5 juta per ekor.

Baca Juga: Tak Kunjung Diperbaiki Sejak 2024, Ruas Jalan yang Rusak di Gresik Jadi Sorotan

Selanjutnya tambah Khusaini, hewan-hewan kurban tersebut pada 21 September 2015 mendatang akan diberikan kepada para mustahiq (penerima) mulai musala, masjid, Ponpes (pondok pesantren), dan lembaga sosial lainnya sebelum pelaksanaan salat Idul Adha 1436 H tanggal 24 September 2015. "Semua yang berhak mendapatkan hewan kurban itu akan kami undang untuk mengambil hewan tersebut. Khusus untuk hewan kurban sapi kami akan upayakan antar ke penerima masing-masing," pungkas mantan Camat Kebomas ini. (hud/rvl)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO