BANGKALAN, BANGSAONLINE.com - Pengendara sepeda motor berinisial MS (51) warga Kecamatan Galis, menyeruduk truk yang sedang parkir di tepi Jalan Raya Desa Patemon, Kecamatan Tanah Merah. Kecelakaan itu diduga lantaran MS mengalami microsleep atau tertidur saat berkendara sepulang berbelanja dari Kota Pahlawan.
"Dugaan sementara kami, pemotor alami microsleep. Kemungkinan lelah sepulangnya berbelanja barang dagangan di wilayah Surabaya," kata Kanit Gakkum Satlantas Polres Bangkalan, Ipda Jauhari, saat dikonfirmasi, Rabu (23/10/2024).
Baca Juga: Tak Cukup Bukti, Bawaslu Bangkalan Hentikan Kasus Dugaan Pelanggaran Tindak Pidana Pemilu
Ia mengatakan bahwa kejadian bermula saat MS mengendarai Honda Scopy nopol L-6449-HR dari arah barat di Jalan Raya Desa Patemon. Sedangkan di sisi jalan, terpakir truk Hino nopol DR-8727-AL muatan kayu yang dikemudikan RI (49) warga Desa Ngampir, Kecamatan Pandaan, Kabupaten Pasuruan.
"Kebetulan sopir truk, sedang makan di salah satu warung nasi. Saat diparkir, lampu hazard truk sudah dinyalakan. Namun faktor microsleep itu, insiden (kecelakaan) tidak bisa terhindarkan," ujarnya.
Akibat peristiwa itu, MS mengalami luka parah di bagian kepala karena membentur roda sisi kanan bagian belakang truk. Motor korban juga mengalami kerusakan karena benturan keras.
Baca Juga: Pj Bupati Bangkalan, Kadispora dan EO Ramai-Ramai Minta Maaf Atas Insiden Pembukaan POPDA Jatim
"Barang dagangan korban berupa bawang merah, berhamburan. Sedangkan truk, hanya lecet, tidak ada kerusakan yang berarti," kata Jauhari. (fat/uzi/mar)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News