BPKPAD Tuban Gelar Gebyar Pajak Daerah

BPKPAD Tuban Gelar Gebyar Pajak Daerah Gebyar pajak daerah di Tuban.

TUBAN, BANGSAONLINE.com melalui Badan Pengelolaan Keuangan, Pendapatan, dan Aset Daerah (BPKPAD) menggelar Gebyar Pajak Daerah sebagai bentuk apresiasi kepada masyarakat dan pelaku usaha yang taat membayar pajak. Kegiatan yang bekerja sama dengan Bank Jatim itu menjadi wujud komitmen dalam mendorong partisipasi aktif masyarakat untuk mendukung pembangunan daerah.

Kepala , Agung Triwibowo, menyampaikan rasa terima kasih kepada masyarakat yang telah memenuhi kewajiban perpajakan mereka. 

Baca Juga: Makan Bergizi Gratis Belum Ada di Tuban, ini Penyebabnya

"Pembayaran pajak adalah kewajiban kita bersama untuk membangun daerah. Kesadaran yang terus meningkat akan pentingnya pajak menjadi kunci keberhasilan pembangunan yang membawa manfaat luas," ucapnya saat dikonfirmasi, Minggu (15/12/2024). 

Ia juga berharap, kegiatan seperti ini dapat melibatkan lebih banyak masyarakat pada tahun berikutnya, sehingga semakin banyak pihak yang turut serta mendukung pembangunan daerah.

Sementara itu, Sekdakab Tuban, Budi Wiyana, turut memberikan apresiasi kepada wajib pajak, termasuk perusahaan, BUMN, BUMD, dan seluruh masyarakat. 

Baca Juga: Alokasi Pupuk Subsidi Kabupaten Tuban Tertinggi se-Jatim di 2025

"Kami sangat menghargai partisipasi masyarakat yang secara konsisten memenuhi kewajiban pajaknya. Tahun ini, kita berhasil melampaui target, menunjukkan sinergi yang baik antara pemerintah dan masyarakat," tuturnya.

Ia juga menyampaikan pesan dari bupati agar agenda serupa terus dievaluasi dan ditingkatkan. 

"Pemkab akan memonitor dan mengevaluasi setiap kegiatan, menginventarisasi kendala, serta mencari solusi agar ada kemajuan yang signifikan. Kami ingin memastikan masyarakat dapat merasakan manfaat nyata dari pajak daerah yang mereka bayar," paparnya.

Baca Juga: FKP RKPD 2026, PWI Tuban Sarankan Pemkab Maksimalkan SDM Unggul dan Tata Kelola Industrialisasi

Gebyar Pajak Daerah ini juga semakin menarik dengan banyaknya hadiah yang diperebutkan, mulai dari alat elektronik hingga hadiah utama berupa sepeda motor. 

Masyarakat yang ingin berpartisipasi cukup mengunggah foto struk dari usaha yang terdaftar di Tapping Box melalui situs resmi, dan mengisi formulir dengan lengkap. Setelah data diverifikasi, nomor undian akan dikirimkan melalui WhatsApp.

Acara tahun ini mencatat partisipasi 14.131 peserta sejak 17 Agustus hingga 30 November 2024. Hal ini mencerminkan antusiasme masyarakat yang tinggi dalam mendukung pembangunan daerah sekaligus berharap membawa pulang hadiah menarik. (coi/mar)

Baca Juga: Kejari Fokus Usut 2 Kasus Dugaan Korupsi di Lingkungan Pemkab Tuban

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Pemkab Nganjuk Terima Mobil URC Sekaligus Launching E-Retribusi Pasar':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO