
BANGSAONLINE.com – Lebaran sebentar lagi, salah satu kebiasaan yang dilakukan masyarakat Indonesia adalah membeli baju baru. Kini, mal-mal dan toko baju mulai ramai pengunjung.
Baju-baju yang dijual pun memiliki keunikan tersendiri di setiap tahunnya. Seperti contoh, tren baju lebaran tahun 2023 adalah warna sage, sedangkan tren lebaran tahun lalu tidak terpaut warna melainkan model, yaitu baju shimmer.
Tahun ini, tren baju lebaran kembali menjadi perbincangan khalayak ramai. Kini, tren yang sedang digandrungi adalah baju brokat dan baju kurung khas Malaysia.
Ramainya permintaan membuat banyak toko online seperti Tiktok shop dan Shopee kehabisan stok. Meskipun membeli baju baru bukanlah suatu keharusan, namun hal tersebut membuat masyarakat kesal dan kebingungan dalam mencari baju lebaran kali ini.
“Please kak, aku udah cape nyari yang cocok. Yuk ready lagi yuk,” komentar salah satu pengguna TikTok di akun @giyomi.id.
Komentar lain mengatakan, “Kak ini sudah habis apa belom ready?”.
Komentar tersebut dilayangkan karena adanya rasa kekhawatiran akan ketersediaan produk yang selalu cepat habis. Mereka ingin memastikan apakah produk tersebut memang benar sudah habis atau baru akan diproduksi.
Tingkah lain warganet yaitu menanyakan apakah akan ada restock barang yang mereka inginkan.
“Ini restock lagi kapan ya?” Kurang lebih seperti itu komentar mayoritas warganet di berbagai akun yang menjual baju lebaran, baik model brokat maupun yang menjual baju kurung Malaysia. (mg5)