BSC 2015, Karnaval Fashion Situbondo Berkonsep Kekayaan Laut

BSC 2015, Karnaval Fashion Situbondo Berkonsep Kekayaan Laut CATWALK: Salah seorang peserta BSC dengan kostumnya yang memukau. foto: hadi prayitno/BANGSAONLINE

SITUBONDO, BANGSAONLINE.com - Best Carnival (BSC) tahun 2015 merupakan gelaran karnaval fashion yang kedua setelah yang perdana pada tahun 2014 lalu. BSC kali ini bertema asapo' ombe' atau berselimut ombak. Tema tersebut menggambarkan kekayaan laut yang dimiliki Kabupaten . BSC kali ini, sedikitnya diikuti 150 peserta yang tampil berlenggak-lenggok di atas catwalk jalan raya sepanjang sekitar 2 KM di pusat kota , siang tadi (18/10).

"BSC kali ini kami sengaja mengusung tema asapo' ombe' (berselimut ombak), karena potensi kekayaan laut di memang cukup luar biasa. Dengan kekayaan laut yang dimiliki, ke depan kami harap bisa menjadi kabupaten yang hebat," kata PJ Bupati , H Zainal Muhtadien.

Baca Juga: Polres Situbondo Ringkus 2 Pengedar Ratusan Pil Trex

BSC dengan tema asapo' ombe' ini dibagi dalam 6 konsep kostum fashion yang ditampilkan oleh para peserta. Masing-masing, rato saghere (ratu laut), konsep betho karang (batu karang), sasandhing (sesajian), jering (jaring), jukok (ikan), dan konsep parao (perahu).

Pengamatan di lapangan, BSC 2015 ini mengambil garis start dan finish di Alun-alun . Begitu dilepas, tiap peserta langsung menampilkan koreografi sesuai dengan tema fashion yang dikenakan. Tampilan di depan para juri ini dilengkapi dengan iringan pembacaan narasi-narasi pendek dengan khidmat dan memukau. Sesekali aroma kemenyan juga tercium, hingga membuat suasana menjadi sedikit sakral.

Selain itu, sepanjang rute dipenuhi penonton yang antusias menonton beragam busana memukau yang dikenakan para peserta. Sejumlah fotografer lokal juga turut mengambil bagian mengabadikan gambar busana menarik yang dikenakan para peserta dalam momen tahunan yang digelar pemerintah kabupaten ini.

Baca Juga: Gelar Demo, Massa Aksi Desak KPK Tangkap Bupati Situbondo

"Selain mengusung tema tentang kekayaan laut, kami juga menekankan agar busana peserta untuk tetap bernuansa islami. Sebab BSC ini dalam rangka perayaan tahun baru hijriyah," tandas Kelapa Dinas Pariwisata, Budaya, Pemuda dan Olah Raga , Tulus Priatmadji. (had/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Pasangan Edi Hadiyanto Daftar Bacakada Situbondo ke PPP':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO