Cabup Gresik Sambari dan Nurhamim Kompak di Peringatan HUT Golkar

Cabup Gresik Sambari dan Nurhamim Kompak di Peringatan HUT Golkar Cabup Sambari Halim Radianto dan Cabup Ahmad Nurhamim menunjukkan kekompakannya. foto: syuhud/BANGSAONLINE

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Cabup yang diusung PKB-PD, Sambari Halim Radianto dan Cabup yang diusung , Ahmad Nurhamim yang menjadi rival pada perhelatan Pilkada Gresik 9 Desember mendatang tampak kompak saat peringatan HUT Partai ke-51 di kantor Dewan Perwakilan Daerah (DPD) II Partai Kabupaten Gresik, Selasa(20/10).

Keduanya terlihat rukun meski saat ini mereka sama-sama bersaing merebut kursi Bupati Gresik. Calon orang nomor satu di Kabupaten Gresik ini tampak kompak mengikuti prosesi perayaan HUT ke-51. Bahkan, mereka juga nyanyi bersama di atas panggung.

Baca Juga: Siapkan Atribut, Anis Galang Dukungan Jadi Calon Ketua DPD Golkar Gresik

Perayaan HUT ke-51 tahun selain dihadiri 2 cabup, yakni Sambari dan Nurhamim yang juga plt ketua DPD II Kabupaten Gresik kubu Agung Laksono, juga hadir Plt Ketua DPD Kabupaten Gresik kubu Abu Rizal Bakrie, Chriswanto Santoso dan cawabup , Junaidi.

Chriswanto Santoso dalam sambutannya mengatakan, di Gresik adalah tanggungjawab pengurus, semua kader dan simpatisan . Untuk itu, dia mengajak semua lapisan masyarakat, khususnya kader dalam Pilkada Gresik 9 Desember 2015 mendatang, calon dari kader harus dimenangkan. Kuncinya, kader dan massa agar jangan sampai terpecah belah.

"Kami akan tetap selalu bersikap netral. Siapa pun yang memiliki silahkan hadir. Memang saat ini mencalonkan Nurhamim maju sebagai calon bupati Gresik, tapi Sambari juga kader juga," katanya.

Baca Juga: Jadi Kandidat Ketua DPD Golkar Gresik, Anha: Regenerasi Saya Sudah 4 Periode

Chriswanto menambahkan, terkait dua calon Bupati yang sama sama dari kader , meski Sambari diberangkatkan oleh partai lain (PKB dan PD), pihaknya mengaku sudah mengimbau dan memberikan instruksi kepada kader-kader , baik yang ada di atas maupun lapisan bawah, bagaimana caranya kader asal bisa menang. "Kami sudah mengarahkan semua kader bagaimana kita bisa menang," tegasnya.

Sementara Cabup , Achmad Nurhamim menyatakan, pihaknya berpikir positif dalam menyikapi persoalan 2 kader yang sama-sama maju pada Pilkada Gresik 9 Desember 2015. "Keputusan partai mengambil posisi strategis yang jitu untuk menentukan sikap, pasti kita akan memenangkan Pilkada, gak usah bingung gak usah repot ada saya ada pak Sambari, pasti kader yang menang di Pilkada nanti," kata Nurhamim serius.

Senada juga dikatakan cabup, Sambari Halim Radianto. Dia mengaku, meskipun dirinya pada Pilkada Gresik tahun ini menggunakan kendaraan PKB dan PD, namun dirinya tetap loyal kepada . Bahkan, dia menolak diikatakan pindah partai dan sudah menjadi kader partai lain. Sebab, dirinya hingga detik ini tetap murni kader yang dibesarkan oleh .

Baca Juga: Anggota DPRD Sidoarjo Terima Beragam Keluhan saat Reses di Kebonsari

"Saya ini asli kader dan tidak akan pindah ke partai lain. Kalau saya diusung oleh partai lain, itu ya. Dan saya berterima kasih, saya masih seperti yang dulu. Buktinya, kita masih bersama seperti apa yang baru saja saya nyanyikan tadi," kata Sambari. (hud/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO