Kasus Penggelapan BPKB di Tuban, WOM Finance: Dalam Proses Pihak yang Berwenang

JAKARTA, BANGSAONLINE.com - Terkait kasus ditangkapnya oknum karyawan PT Wahana Ottomitra Multiartha, Tbk (WOM Finance) di Tuban, yakni karena menggelapkan 45 BPKB, Zacharia Susantadiredja selaku Corporate Secretary WOM Finance mengatakan jika permasalahan tersebut masih dalam proses penanganan pihak yang berwenang.

(Baca juga: Oknum Karyawan PT Wom Finance di Tuban Gelapkan 45 BPKB)

Baca Juga: Kades Mlangi Kembali Diperiksa Polisi Jelang Penetapan Tersangka Pembongkaran Pagar Warga

Dalam keterangan tertulisnya kepada BANGSAONLINE.com, Zacharia juga mengatakan jika WOM Finance akan terus berupaya memberikan pelayanan yang terbaik kepada konsumen.

Seperti diberitakan sebelumnya, oknum karyawan WOM Finance di Tuban, DF (35), ditangkap lantaran telah menggelapkan 45 BPKB milik nasabah, Senin, 14 September lalu.

Kasubbag Humas Polres Tuban, AKP Elis Suendayani mengatakan, DF ditangkap ketika ada laporan dari PT WOM Finance yang sebelumnya mendapat keluhan dari nasabah. Melalui penyelidikan, akhirnya DF ditangkap setelah cukup barang bukti. (*/rev)

Baca Juga: Belum Terima Hadiah yang Dijanjikan, Pemenang Event Semarak UMKM Bersatu Tuban Lapor Polisi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO