Penetapan Mahenda Abdillah Kamil sebagai Ketua Pengprov Orado Jatim 2026-2030 di Jakarta. foto istimewa
JAKARTA,BANGSAONLINE.com -Mahenda Abdillah Kamil resmi menjabat Ketua Pengurus Provinsi (Pengprov) Olahraga Domino Indonesia (Orado) Jatim masa bhakti 2026-2030.
Penetapan ini dilakukan dalam acara Deklarasi Nasional Organisasi Olahraga Domino Indonesia (Orado) di Hotel Mulia Senayan, Jakarta, Senin (5/1/2026) malam.
Dalam acara Deklarasi Nasional Orado itu, dihadiri sejumlah tokoh olahraga nasional. Deklarasi Nasional ini, juga sekaligus menjadi momentum pengukuhan Orado sebagai organisasi resmi olahraga Domino di Indonesia yang kini bernaung di bawah payung olahraga prestasi.
BACA JUGA:
Dalam kesempatan itu, Mahenda mengungkapkan deklarasi Orado menjadi tonggak baru untuk menjadikan domino sebagai olahraga yang memiliki pembinaan yang jelas, terstruktur dan berorientasi prestasi.
"Alhamdulillah, Orado telah dideklarasikan langsung oleh Menpora, Ketua Umum KONI dan Ketua KOI. Upaya ini menjadi legitimasi kuat bagi kami di daerah untuk bergerak cepat," cetus Mahenda dalam keterangan tertulis yang diterima BANGSAONLINE, Kamis (8/1/2026).
Sebagai Pengprov, Mahenda menegaskan komitmennya untuk segera melakukan konsolidasi organisasi hingga tingkat kabupaten/kota di seluruh Jawa Timur.
"Kami akan segera membentuk pengurus kabupaten/kota serta mempersiapkan program pembinaan dan kompetisi Domino di Jawa Timur (Jatim). Domino bukan sekadar permainan biasa, tetapi olahraga yang bisa berprestasi dan mengharumkan nama daerah maupun bangsa," bebernya.
Dalam waktu dekat, Pengprov Orado Jawa Timur bakal fokus pada penyusunan struktur kepengurusan, program pembinaan serta perekrutan atlet Domino yang berpotensi untuk mengikuti kejuaraan nasional maupun internasional.
"Dengan hadirnya Orado di Jawa Timur, diharapkan terbentuk ekosistem olahraga domino yang lebih profesional, inklusif dan berdaya saing tinggi," pungkasnya (sta/van)






