Layanan antar beras SPHP dengan metode COD ke rumah warga di Jogorogo Ngawi
NGAWI,BANGSAONLINE.com -Anggota Polisi di Ngawi menggagas layanan pengantaran beras SPHP langsung ke rumah warga sebagai upaya memudahkan akses pangan di tengah naiknya harga kebutuhan pokok.
Inovasi tersebut dilakukan Brigadir Khoirul, Bhabinkamtibmas Desa Tanjungsari, Kecamatan Jogorogo, melalui layanan bertajuk “Polisi COD Beras SPHP”.
Warga cukup memesan beras program Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan melalui aplikasi WhatsApp, kemudian pesanan diantar langsung oleh polisi ke rumah pemesan.
“Kalau warga kesulitan datang ke lokasi penjualan, biar kami yang datang ke rumah mereka,” ujar Brigadir Khoirul saat ditemui awak media, Selasa (27/01).
Program ini menyasar warga yang mengalami keterbatasan mobilitas, seperti lanjut usia, penyandang disabilitas, hingga keluarga yang terkendala sarana transportasi.
Kehadiran polisi tidak hanya memastikan distribusi beras berjalan lancar, tetapi juga memperkuat kedekatan aparat dengan masyarakat.
Salah satu warga Kecamatan Jogorogo, Sumarni (63), mengaku terharu dengan pelayanan yang diberikan aparat kepolisian tersebut.
“Saya tidak menyangka polisi mau mengantar beras ke rumah. Ini sangat membantu, apalagi saya sulit bepergian,” ungkapnya.
Selain mengantarkan beras, Brigadir Khoirul juga memanfaatkan momen tersebut untuk berdialog dengan warga, menyampaikan pesan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), serta menyerap aspirasi secara langsung.
Kapolres Ngawi AKBP Prayoga Angga Widyatama mengapresiasi langkah inovatif anggotanya yang dinilai sejalan dengan semangat Polri Presisi.
“Ini adalah contoh nyata Polri Presisi: responsif, empatik, dan solutif. Polisi tidak hanya menjaga keamanan, tetapi juga hadir saat masyarakat membutuhkan,” tegas Kapolres.
Program pengantaran beras SPHP ini merupakan bagian dari dukungan Polri terhadap upaya pengendalian harga dan ketahanan pangan nasional.
Di Jogorogo, implementasinya dilakukan secara langsung menyentuh kebutuhan warga hingga ke tingkat rumah tangga. (nal/van)






