Peserta Lomba Membatik antar Pelajar di Lamongan Menurun

Peserta Lomba Membatik antar Pelajar di Lamongan Menurun BERI SEMANGAT: Kepala Diskopindag Lamongan, Gunadi saat meninjau lomba membatik. foto: nurqomar/ BANGSAONLINE

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Sebanyak 132 pelajar Lamongan yang terdiri dari siswa tingkat SMA dan siswa dari SMP-MTs mengikuti lomba desain motif pelajar Lamongan. Dalam penyelenggaraan tahun ketiga ini, animo pelajar yang ikut lomba mengalami penurunan dibanding tahun lalu. Sebab, tahun lalu pesertanya mencapai 200 pelajar.

Namun, dalam lomba tahun ini ada satu peserta yang menarik perhatian. Dia adalah Eky Ravanto, seorang siswa SDLB. 

Baca Juga: Tingkatkan Mutu Pendidikan, Dispendik Lamongan Gelar Sarasehan Pembiayaan Pendidikan

“Yang semangat ya,“ kata Kepala Dinas Koperasi Industri dan Perdagangan (Diskopindag), Gunadi, saat melihat keasyikan Eky dalam lomba yang dilaksanakan di Gedung Handayani Dinas Pendidikan Lamongan itu, Minggu (27/3).

Gunadi mengungkapkan, desain batik pemenang lomba ini rencananya akan dijadikan motif batik khas seragam pelajar di Lamongan.

“Lomba ini pada intinya sebagai wadah pembinaan dan penyaluran bakat pelajar di bidang seni. Nantinya karya terbaik dari lomba ini akan dijadikan motif batik bagi seragam semua pelajar di Lamongan,“ pungkas Gunadi. (qom/rev)

Baca Juga: Tingkatkan Mutu Pendidikan, Kemenag Lamongan Teken MoU dengan BAN-PDM Provinsi Jawa Timur

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO