Kursi Dirut PDTS KBS Masih Kosong, Wali Kota Kantongi Dua Nama

Kursi Dirut PDTS KBS Masih Kosong, Wali Kota Kantongi Dua Nama

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Dalam waktu dekat, Perusahaan Daerah Taman Satwa (PDTS) Kebun Binatang Surabaya (KBS) bakal memiliki direktur utama (dirut). Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini sudah mengantongi dua nama yang dikabarkan akan mengisi kursi Dirut PDTS KBS. Dua nama itu dikantongi setelah beberapa waktu lalu ada open recruitmen yang dilakukan badan pengawas PDTS KBS.

Menurut Risma, dua nama itu sudah pernah didengarnya, dan track record kepemimpinannya cukup baik. Mereka adalah plt Dirut PDTS KBS Aschta Boestani Tajudin, dan Khoirul Anwar mantan Dirut PDAM Kabupaten Pasuruan.

Baca Juga: Tempat Wisata di Surabaya, Lokasinya Instagramable

“Dua nama ini nanti akan saya pertimbangkan, siapa yang layak mengisi kursi Dirut PDTS KBS,” katanya usai mengikuti paripurna di DPRD, Selasa (15/8).

Risma menjelaskan, sudah membaca surat rekomendasi yang disetorkan bawas beberapa waktu lalu. Sepintas, ia menyebut dari dua kandidat tersebut, Khoirul Anwar memiliki nilai yang lebih dibandingkan Aschta Boestani Tajudin.

“Penilaian itu dilakukan bawas, dan hasilnya memang nilai Khoirul Anwar lebih tinggi. Tapi itu kan penilaiannya belum secara keseluruhan,” katanya.

Baca Juga: 10 Tempat Wisata Buatan Surabaya yang Terkenal Ramai di Akhir Pekan

Mantan Kepala Bappeko mengaku akan mendalami rekam jejak kedua kandidat tersebut. Ia tidak ingin kejadian yang menimpa direksi PD Pasar terulang, karena kala itu pemkot menganggap direksinya terbaik tapi ternyata memiliki masa lalu yang kelam

“Ternyata yang bersangkutan terlibat kasus korupsi dan justru masuk penjara. Saat ini saya harus berhati-hati dalam menyeleksi calon dirut,” tandasnya.

Sekadar diketahui, Khoirul Anwar pernah menjabat Dirut PDAM Kabupaten Pasuruan, dan sebelumnya juga menjabat sebagai Human Resource Development di sejumlah perusahaan semisal Dunkin Donuts, dan masih banyak lagi. Sedangkan Aschta, yang bersangkutan sebelumnya menjadi aktivis di The Borneo Orangutang Survival (BOS) Foundation. Tahun 2013, ia menjabat sebagai Direktur Operasional PDTS KBS. Saat ini, ia menjabat sebagai plt PDTS KBS. (lan/ros) 

Baca Juga: 9 Kebun Binatang Terbaik di Indonesia yang Harus Dikunjungi saat Liburan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO