Rumah Korban Longsor di Sumberdadi Trenggalek Dimasukkan Bakal Dibedah

Rumah Korban Longsor di Sumberdadi Trenggalek Dimasukkan Bakal Dibedah Tembok salah satu rumah warga di Sumberdadi, Trenggalek yang jebol akibat diterjang tanah longsor.

TRENGGALEK, BANGSAONLINE.com - Wakil Bupati Trenggalek Moh. Nur Arifin meminta agar jajaran di bawahnya mengusulkan melalui program bedah rumah pada salah satu rumah warga di desa Sumberdadi kecamatan Trenggalek yang terdampak dari bencana tanah longsor yang terjadi pada jumat malam yang lalu.

Pernyataan ini disampaikan Wabup Arifin saat melakukan peninjauan langsung pada sabtu pagi, pasca peristiwa bencana tanah longsor di desa Sumberdadi Kecamatan Trenggalek.

Baca Juga: Pastikan Penanganan Infrastruktur Berjalan Cepat, Bupati Trenggalek Lakukan Peninjauan

"Lantai rumah masih berupa tanah, sebagian besar temboknyapun masih gedek, sehingga layak mendapat bantuan itu,"ungkap Wabup di lokasi bencana tanah longsor desa Sumberdadi akhir pekan lalu.

Salah satu rumah warga yang diusulkan mendapat bantuan dari program bedah rumah ini adalah rumah milik Jayah (80) RT 09/RW 05 dusun Mojo Desa Sumberdadi kecamatan/ kabupaten Trenggalek.

Peristiwa tanah longsor ini menurut keterangan dari warga sekitar terjadi pada jumat malam sekitar pukul 19.00 wib. Sebelum terjadi longsor beberapa jam sebelumnya kata warga sekitar terjadi hujan yang cukup deras di desa mereka. Malam harinya sebagian dari mereka sempat mendengar suara tanah yang bergerak.

Baca Juga: Gubernur Khofifah Resmikan Kampung Indah Permai, Bupati Trenggalek Ucapkan Terima Kasih

Selanjutnya setelah dilihat ternyata terjadi longsoran tanah yang menghantam tiga rumah sekaligus yakni rumah milik Janah (80), rumah milik Munawar (kades Sumberdadi) dan rumah milik Supi (85) Desa Sumberdadi.

Akibat dari tanah longsor ini tembok belakang rumah nenek Janah jebol. Untuk sementara waktu yang bersangkutan tinggal di rumah tetangga lantaran kawatir terjadi longsor susulan.(man/ns)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO