JOMBANG, BANGSAONLINE.com - Mobil Toyota Fortuner Nopol B-1998-AMB diduga milik petinggi Polres Jombang menabrak sepeda motor Vario Nopol N-63967-TAW dan Mio di Jalan Raya Desa Ceweng, Kecamatan Diwek, Senin (26/12) malam. Akibatnya, dua pengendara sepeda motor Vario meninggal dunia di lokasi kejadian.
Berdasar informasi yang dihimpun Bangsaonline, pengemudi mobil Fortuner Bripda berinisial A yang tak lain anggota sekaligus salah satu sopir petinggi Polres Jombang.
Baca Juga: Diduga Mengantuk, Truk Ayam Tabrak Tronton di Jombang
Sementara kedua korban meninggal dunia yakni, Zuhal Azmi (21), warga Desa Tambakan, Kecamatan Bangil, Kabupaten Pasuruan, dan Mohammad Hiznulloh (27), warga Kelurahan Kelutan, Kecamatan Ngronggot, Kabupaten Nganjuk. Sedangkan dua korban pengendara sepeda motor Yamaha Mio yang masih belum dapat dikonfirmasi identitasnya mengalami luka-luka dan dirawat di RSUD Jombang.
Kecelakaan yang terjadi sekitar pukul 20.30 WIB itu bermula ketika mobil Toyota Fortuner melaju dari arah selatan dengan kecepatan tinggi. Sebelum di lokasi kejadian, pengemudi Fortuner menerobos untuk mendahului sebuah mobil yang melaju dari arah selatan menuju utara di depannya. Belum diketahui secara pasti penyebabnya, tiba-tiba mobil Fortuner menabrak dua sepeda motor yang berjalan dari arah utara ke selatan.
Tak pelak, dua korban berboncengan pengendara sepeda motor Vario yang ditabrak Fortuner tewas di lokasi kejadian. Sedangkan dua korban berboncengan pengendara Yamaha Mio mengalami luka dan dibawa ke RSUD Jombang.
Baca Juga: 4 Motor Pelajar dan Seorang Polisi Diseruduk Pikap di Jombang
Selain menelan korban jiwa, kecelakaan tersebut juga mengakibatkan dua sepeda motor yang ditabrak Fortuner hancur. Sedangkan mobil Fortuner mengalami penyok di bagian depan. Selanjutnya, tiga kendaraan yang terlibat kecelakaan tersebut dievakuasi ke kantor Satlantas Polres Jombang.
Dikonfirmasi terkait kecelakaan ini, Kasatlantas Polres Jombang AKP Mellysa Amalia membenarkan meski tidak menjelaskan secara rinci. Ia juga enggan membeberkan lengkap identitas pengemudi dan pemilik mobil Fortuner.
“Iya, terjadi laka di Desa Ceweng, Kecamatan Diwek antara roda empat dengan roda dua. Kemudian untuk korban ada empat. Perkara sedang ditangani Unit Laka Satlantas Polres Jombang. Kecelakaan disebabkan human error. Korban masih dalam perawatan di rumah sakit,” ujar Melysa singkat kepada Bangsaonline, Rabu (28/12) siang. (rom/rev)
Baca Juga: Mobil Rombongan Pesilat Terguling di Jombang, Belasan Orang Terluka
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News