Dilantik, KNPI Ponorogo Siap Kritisi Pemerintahan

Dilantik, KNPI Ponorogo Siap Kritisi Pemerintahan Para pengurus DPD Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Ponorogo berpose bersama bupati dan muspida lainnya.

PONOROGO, BANGSAONLINE.com - DPD Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Ponorogo mengggelar acara pelantikan dewan pengurus periode 2017- 2020, Senin (27/2) di Pendapa Kabupaten Ponorogo.

Acara tersebut dihadiri oleh Ketua KNPI DPD Jatim Muklis Hasyim, Bupati Ponorogo Ipong Muchlissoni, Dandim 0802 Ponorogo Letkol Inf. Slamet Sarjianto, perwakilan Polres Ponorogo oleh Kasat IPP AKP Maryono, Ketua KNPI Ponorogo Mukhridon Romdhoni, serta tamu undangan yang lainnya.

Baca Juga: Seniman Reyog, PMII, GP Ansor dan KNPI Ponorogo Kompak Tolak HTI

Pelantikan dewan pengurus DPD KNPI Ponorogo berlangsung hikmat dan dilakukan oleh Ketua DPD KNPI Jatim Muklis Hasyim dengan diikuti pemberian ucapan selamat oleh bupati Ponorogo.

Dalam sambutannya, Ketua DPD KNPI Ponorogo Mukhridon Romdoni berharap para anggota yang baru saja dilantik mampu membantu kemajuan dan perubahan Ponorogo yang lebih baik lagi.

"KNPI Ponorogo siap bersinergi dengan Pemerintah Ponorogo, serta akan berkiprah aktif dalam pembangunan. Selain itu, sebagai organisasi kepemudaan, kita juga tetap akan mengkritisi jalannya kebijakan di Ponorogo apabila ada yang kurang. Meskipun demikian, ini jangan dianggap sebagai anak yang mbalelo, tetapi sikap kita tersebut sebagai bentuk wujud rasa sayang kita kepada orang tua," ungkapnya.

Baca Juga: Mukridon Romdhoni Pimpin KNPI Ponorogo

Sementara Bupati Ponorogo Ipong Muchlissoni mengapresiasi keberadaan KNPI di Ponorogo. Diharapkan dengan kepemimpinan yang baru, KNPI dapat menjadi pintu untuk bersatu membenahi kota tercinta Ponorogo.

"Momen pelantikan KNPI harus menjadi titik awal kebangkitan pemuda Ponorogo secara bersama-sama akan membangun bersama pemerintah dalam mewujudkan Ponorogo yang maju berbudaya dan religius,” ujar Bupati Ipong. (dhi/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO