BOJONEGORO, BANGSAONLINE.com – Persibo Bojonegoro akhirnya lolos ke babak semifinal piala Dirgantara Cup 2017 setelah mengalahkan Persiba Bantul 1-0 di stadion Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Jumat (3/3) malam.
Jalannya pertandingan sendiri seru sejak menit awal. Kedua tim sama-sama ngotot agar bisa lolos ke semifinal. Pada babak pertama, Persibo yang menekan sejak menit awal, gagal mengonversikan beberapa peluangnya menjadi gol. Sedangkan Persiba, memang cenderung bertahan karena hanya membutuhkan hasil imbang untuk bisa lolos ke semifinal.
Baca Juga: Anniversary 97, Persebaya Undang Persibo di GBT, Eko Setyawan: Kita Bawa Pemain Baru
Hingga babak pertama usai, kedudukan masih tetap imbang 0-0. Namun di babak kedua, instruksi pelatih Persibo Bojonegoro, Bambang Pramuji, tampaknya bisa dicerna dan dijalankan anak-anak asuhannya dengan baik. Mereka solid dalam meneyerang maupun bertahan.
Terbukti, Laskar Angling Darma akhirnya berhasil memecah kebuntuan setelah sebuah skema serang balik yang cepat, pada menit ke 63, striker pengganti Bijahil Chalwa, Wahyu Teguh mampu merobek gawang Persiba Bantul. Gol yang ditunggu-tunggu itu tentu saja disambut luapan kegembiraan dari pinggir maupun tengah lapangan. Persibo unggul 1-0. Skor tidak berubah hingga akhir pertandingan meski Persiba menekan sepanjang sisa wakti.
BERITA TERKAIT:
- Persibo dan PSMP Tunggu Lawan di Semifinal, Grup B Masih Ramai, Ini Ulasannya
- Wahyu Teguh, Aktor di balik Lolosnya Persibo ke Semifinal Dirgantara Cup
Baca Juga: Menang Tipis 0-1 atas Pekanbaru, Persibo Bojonegoro Lolos ke Liga 2
Pelatih Persibo, Bambang Pramuji mengaku senang anak asuhnya mampu bermain maksimal dan menenangkan pertandingan di laga penting kali ini.
"Kami sangat mengapresiasi para pemain. Kami sangat bahagia malam ini," ungkap dia.
LMO Persibo, Abdul Hafid mengacungi jempol kepada para pemain yang telah bekerja keras memenangkan pertandingan. Menurutnya, meski serba kekurangan (tanpa striker utama Bijahil Chalwa) namun tidak membuat anak asuh BP kendur.
Baca Juga: Dua Tim Wakil Jatim Lolos 8 Besar Liga 3, Selangkah Lagi menuju Liga 2
"Sejak babak pertama anak-anak bermain ngotot, alhamdulillah hasilnya bagus," ungkap dia.
Kemenangan ini menjadi modal penting pada laga di Semifinal nanti. Meski tim yang masuk semifinal kualitasnya lebih bagus, Hafid mengaku tidak masalah. "Kami upayakan selalu bermain maksimal dan menenangkan pertandingan,"pungkas dia. (nur/ns)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News