Aksi Peringatan Hari Bumi di Alun-Alun Batu Dapat Pengawalan dari Polisi

Aksi Peringatan Hari Bumi di Alun-Alun Batu Dapat Pengawalan dari Polisi

BATU, BANGSAONLINE.com - Sekitar 150 orang yang terdiri dari komunitas lingkungan Nawa Alam, seniman, mahasiswa, Gusdurian dan beberapa komintas lain menggelar aksi damai dalam rangka memperingati , di Simpang 3 jalan Munif Alun-Alun Kota Batu, Sabtu (22/4/17). Dalam aksinya elemen masyarakat yang tergabung dalam forum Sedulur Bumi ini mengajak warga untuk peduli lingkungan demi menyelamatkan dan melestarikan alam.

Dengan mengusung tema "Selamatkan Bumi Kita dari Kerakusan dan Ketamakan Manusia", aksi ini diisi dengan orasi-orasi yang mengajak masyarakat menyelamatkan sumber daya. "Sebab, bumi kita masih akan diwariskan ke anak cucu," kata salah satu peserta aksi damai, Aris.

Selain orasi, kegiatan juga diisi dengan musik, dalang tunggal Ki Kardjo dari sanggar seni Asta Karya, dan beberapa aksi lain."Semuanya bertujuan menyadarkan masyarakat menjaga bumi dari kerusakan," kata dia.

"Peringatan hari Bumi dan hari Kartini ini untuk menyadarkan masyarakat akan pentingnya melestarikan alam dan keterlibatan kaum wanita merupakan emansipasi untuk menjaga lingkungan," pungkas.

Pantauan di lokasi, aksi ini mendapatkan kawalan dari jajaran Polres Batu. Kabag Humas Polres Batu, AKP Waluyo saat ditemui di lokasi mengungkapkan bahwa pihaknya menerjunkan beberapa anggotannya sesuai dengan perintah Kapolres Batu AKBP Leonardus Simarmata, S.Sos, S I.K, M.H.

"Kegiatan yang dikomandani Saudari Marina berlangsung aman, tertib dan lancar, dari pukul 10.00 s/d 12.00 wib. Sebelum mengakhiri aksi, para peserta berkeliling Alun-Alun dengan menggelar do'a keselamatan," kata Waluyo. (bt1/thu/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Tanam Pohon dan Tebar Benih Ikan Warnai Peringatan Hari Bumi dan Hari Air Dunia di Kota Kediri':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO