Kapolrestabes Surabaya Beri Penghargaan kepada 10 Kapolsek Terbaik

Kapolrestabes Surabaya Beri Penghargaan kepada 10 Kapolsek Terbaik Kapolsek Genteng Kompol Wahyu Endrajaya terpilih menjadi Kapolsek terbaik nomor 1 dari Kapolrestabes Surabaya.

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Kapolrestabes Surabaya Kombespol Mohammad Iqbal memberikan penghargaan kepada 10 Kapolsek terbaiknya, Jum'at (05/05/2017) siang tadi. Penghargaan ini diberikan dalam rangka program 100 Hari Kinerja Anggota Kapolsek Jajaran, khususnya di wilayah hukum Surabaya.

Acara penghargaan tersebut diselenggarakan di halaman apel Mapolrestabes Surabaya.

Baca Juga: Polisi Bongkar Motif Janda Dibunuh Kekasih di Surabaya, Dipicu Surat Gadai Emas

Adapun 10 Kapolsek terbaik yang mendapat penghargaan pada hari ini, yaitu; Kapolsek Genteng, Wonokromo, Tegalsari, Mulyorejo, Gubeng, Bubutan, Lakarsantri, Simokerto, Sukolilo dan Kapolsek Gayungan Surabaya. Mereka mendapat penghargaan berupa medali, trofi dan piagam penghargaan dari Kapolrestabes

Penghargaan ini diberikan kepada 10 Kapolsek terbaik setelah melalui tahap Penilaian yang panjang dan dari beberapa aspek penilaian, di antaranya Manajemen Operasional, Inovasi, Sinergisitas bersama Instansi terkait, dan lain-lain.

Selain penilaian secara Intern, Kapolrestabes Surabaya juga membentuk tim penilai yang terjun langsung, untuk menilai kinerja Kapolsek.

Baca Juga: 3 Kontroversi yang Membuat Publik Sangsi soal Penangkapan Ivan Sugianto oleh Polisi

Dalam amanatnya, Kombespol Mohammad Iqbal menyampaikan bahwa Kesatuan Polda Jatim, khususnya Polrestabes Surabaya yang dulu disebut Polwiltabes Surabaya hingga kini selalu didambakan oleh seluruh anggota Kepolisian di seluruh Nusantara.

“Saya membaca ini sebagai sebuah tantangan dan harus diwujudkan dengan sebuah perjuangan. Seluruh aspek dan loyalitas dari kinerja kepolisian juga akan kita Perjuangkan,” ujar Kombespol Mohammad Iqbal.

Kapolrestabes juga mengatakan bahwa, seorang pemimpin atau leadership itu sangat mempengaruhi dalam sebuah kesatuan yang dipimpin.

Baca Juga: Pelaku Curanmor di Surabaya Diduga Tewas Overdosis

Sementara itu, best of the best dari 10 Kapolsek terbaik yang mendapatkan penghargaan pada hari ini adalah Kapolsek Genteng Surabaya, yang dipimpin Kompol Wahyu Endrajaya. Kriteria yang berhasil dipenuhi oleh Polsek Genteng antara lain, manajemen operasional, tata kelola administrasi dan lain sebagainya.

Inovasi dan pengungkapan kasus serta penyelesaian perkara sudah tidak diragukan lagi. Hal inilah yang mendasari Kompol Wahyu Endrajaya dapat membawa pulang piala bergilir Kapolsek terbaik dari Kapolrestabes Surabaya.

“Sesungguhnya semua keberhasilan ini adalah milik anggota jajarannya. Man Behind The Gun-nya adalah seluruh anggota Jajaran Polrestabes Surabaya,” tutup Kombespol Mohammad Iqbal. (irw/rev)

Baca Juga: Unit PPA Satreskrim Polrestabes Tangani Kasus Pembuangan Bayi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO