BANYAK mana jumlah cowok jomblo atau cewek jomblo? Kalau di Indonesia tentu perlu sensus telebih dahulu. Namun tidak dengan sepuluh negara yang ada di bawah ini, jumlah penduduk wanitanya jauh lebih banyak dari jumlah laki-lakinya.
Akibatnya, tentu banyak wanitanya yang mengaku kesulitan untuk mencari pasangan hidup. Mereka pun akhirnya memilih mencari laki-laki di luar negara mereka yang mau menikahinya. Padahal wanita-wanita di negara ini dikenal memiliki kecantikan yang luar biasa dan sudah sangat kesohor. Ironisnya, negara-negara ini kebanyakan di benua Eropa.
Baca Juga: Mengapa Jupiter Punya Cincin, Sedangkan Bumi Tidak? Ini Penjelasannya
Berikut negara-negara yang memiliki jumlah penduduk wanita jauh lebih banyak daripada laki-lakinya:
1. Estonia
Baca Juga: Ratusan Wisudawan Universitas Harvard Walk Out, Protes 13 Mahasiswa Tak Lulus karena Bela Palestina
Negara ini ada di benua Eropa. Jumlah penduduknya sekitar 1,3 juta jiwa. Uniknya, perbandingan jumlah cowok di negara ini adalah 0,84 dari jumlah wanitanya. Wah kalian yang sekarang mencari jodoh, segera siap-siap berangkat ke Estonia deh buat cari jodoh di sana!
2. Latvia
Baca Juga: Lucu! Polisi Bagikan Takjil, Pengendara Putar Balik, Jalan Raya Sepi, Mengira Tilang
Negara ini juga berada di benua Eropa dan menurut data kependudukan tahun 2014 lalu, jumlah penduduk di negara ini adalah sebanyak 1,9 juta jiwa dengan perbandingan penduduk pria dan wanita hanya sebesar 0,86% saja. Selain memperoleh peringkat kedua dengan jumlah penduduk wanita terbanyak, Latvia mendapat predikat negara dengan wanita tercantik menurut salah satu majalah internasional.
3. Rusia
Baca Juga: Viral, Surat Suara di Taiwan Sudah Dicoblos Paslon Nomor Urut 3, KPU: Hoaks
Rusaia merupakan salah satu negara dengan jumlah penduduk yang banyak. Rusia juga mengalami kesenjangan rasio penduduk cowok dan cewek. Sama halnya dengan Latvia, perbandingan antara penduduk pria dan wanita adalah sebanyak 0,86%.
4. Ukraina
Baca Juga: Dampak Tak Pernah Ganti Celana Dalam
Data kependudukan setempat, tahun 2014 memiliki jumlah penduduk sekitar 45 juta jiwa. Negara yang terkenal dengan monumen bersejarah Kiev-Pechersk Lavra ini memiliki kesenjangan rasio antara pria dan wanita sebesar 0,98%.
5. Belarusia
Baca Juga: Hindari Cara ini pada Wajan Antilengket Agar Tidak Cepat Rusak
Belarusia merupakan negara yang berbatasan dengan Latvia, Rusia, Lithuania, dan Ukraina ini juga memiliki jumlah pria yang lebih sedikit. Negara yang berpenduduk kurang lebih 9,4 juta jiwa ini memiliki kesenjangan jumlah pria, yaitu 0,87% dari jumlah wanitanya.
6. Armenia
Baca Juga: Beberapa Negara Terpanas di Dunia, Mali Capai 28,8 Derajat Celcius
Negara yang terletak diantara benua Eropa dan Asia ini menurut data penduduk di tahun 2014 memiliki penduduk sebanyak 2.9 juta jiwa. Negara yang terkenal dengan bangunan kuno, Matenadaran ini memiliki rasio penduduk pria sebanyak 0.89% dibandingkan dengan jumlah wanitanya.
7. Lithuania
Baca Juga: Cara Menghitung Weton Jodoh yang Benar
Negara di Eropa ini berpenduduk sekitar 3 juta jiwa dan memiliki perbandingan jumlah pria 0.89% daripada jumlah wanitanya. Waduh, cowok-cowok disana beneran jadi rebutan dong ya!
8. Antigua dan Barbuda
Antigua dan Barbuda sebuah negara kepulauan yang terletak di Laut Karibia bagian timur. Negara ini memiliki jumlah penduduk sebanyak 91,295 (data 2104). Negara ini memiliki kesenjangan rasio antara cowok sama cewek dengan jumlah pria adalah 0,87% dari jumlah wanitanya.
9. Azerbaijan
Azerbaijan adalah sebuah negara di Kaukasus di persimpangan Eropa dan Asia Barat Daya. Negara ini berbatasan dengan Rusia di sebelah utara, Georgia dan Armenia di barat, dan Iran di selatan. Di tahun 2014 lalu negara ini memiliki penduduk sekitar 9,5 juta jiwa dan memiliki kesenjangan jumlah pria yang hanya 0,97% dari jumlah wanita.
10. Hungaria
Merupakan sebuah negara terkurung di daratan Eropa tengah. Negara ini berbatasan dengan Austria di sebelah barat, Slowakia di sebelah utara, Ukraina di sebelah timur, Rumania di sebelah tenggara, Kroasia dan Serbia di sebelah selatan, Slovenia di sebelah barat daya, dan Austria di barat. Negara yang terkenal dengan danau air panas terbesar kedua di dunia ini memiliki penduduk sebesar 9,8 juta jiwa dengan kesenjangan jumlah pria yang hanya 0,98% dari jumlah wanita.(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News