Warkop Sepi, Warga Krembung Sidoarjo Nyambi Jualan Togel

Warkop Sepi, Warga Krembung Sidoarjo Nyambi Jualan Togel Pelaku sedang dikeler petugas Polsek Krembung Sidoarjo.

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Suheri (45), warga Desa Wangkal, Kecamatan Krembung, dijebloskan ke ruang sel tahanan oleh unit Reserse Kriminal Polsek Krembung, Rabu (21/03) siang. Pasalnya, dia tertangkap tangan saat menerima tombokan judi togel di warung kopi miliknya.

Kapolsek Krembung, AKP Saadun melalui Kanit Reskrim Ipda Soepatman SH menjelaskan, tersangka judi togel ini, ditangkap oleh anggotanya pada Senin 05 Maret 2018, sekitar pukul 15.00 WIB. Berdasarkan laporan dari masyarakat, warung kopi miliknya kerap dipergunakan transaksi judi togel melalui handphone.

Baca Juga: Sejoli di Wonoayu Sidoarjo Diamankan saat Akan Transaksi Sabu Sistem Ranjau

"Berdasarkan informasi itulah anggota kami terjun ke lokasi untuk melakukan pengintaian dan penyelidikan. Tidak lama anggota tiba di Tempat Kejadian Perkara (TKP), mendapati seseorang setelah memasang angka atau nomor judi togel sebesar Rp 5.000. Seketika itu dilakukan penangkapan, digeledah, diperiksa dan ditemukan barang bukti," ungkap Soepatman.

Dijelaskan Soepatman, dari tangan tersangka berhasil disita barang bukti berupa 1 buah handphone merk evercross warna hitam,1 bolpoin warna ungu,1 lembar kertas rekapan togel, uang tunai Rp 35 ribu dan 1 buku panduan tafsir mimpi. "Tersangka dijerat pasal 303 KUHP tentang tindak pidana perjudian," ucapnya.

Di hadapan penyidik, tersangka mengaku dirinya sengaja melayani titipan judi togel karena berjualan kopi sepi pembeli. Ia melakukannya sejak tiga bulan yang lalu, sedangkan omzetnya Rp 50 ribu per setiap kali buka. "Lumayan mas...buat tambahan penghasilan," pungkasnya. (cat/ian) 

Baca Juga: Satresnarkoba Polresta Sidoarjo Musnahkan 30 Kg Sabu Senilai Rp30 M dari Pengungkapan Kasus Juli

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO