SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Partai NasDem Jawa Timur menunjukan empatinya terhadap korban bencana gempa dan tsunami di Palu dan Donggala. Rasa empati itu ditunjukkan dengan kegiatan doa bersama yang digelar serentak oleh DPW dan 38 DPD Partai NasDem se-Jawa Timur.
Ketua DPW Partai NasDem Jatim, Rendra Kresna mengungkapkan, hari Jumat ini Partai NasDem se-Jatim serentak menggelar doa bersama untuk para korban bencana alam di Palu dan Donggala. Para kader NasDem mendoakan arwah para korban yang tewas dapat diterima oleh yang maha kuasa.
Baca Juga: Nasdem Panaskan Mesin untuk Total Menangkan Khofifah-Emil di Pilgub Jatim 2024
"Setiap orang beriman pasti percaya pada kekuatan doa. Karena itu, kami menggelar doa serentak untuk mendoakan arwah mereka yang gugur karena bencana alam. Apalagi ini adalah hari Jumat, hari yang baik," tutur Rendra Kresna, Jumat (5/10).
Bupati Malang ini menambahkan, untuk bantuan logistik sudah dilaksanakan oleh sejumlah DPD, di antaranya DPD NasDem Bangkalan dan DPD NasDem Jember. Bahkan DPD NasDem Kabupaten Jember juga menyertakan relawan yang berasal dari Barisan Reaksi Cepat (Baret) Garda Pemuda NasDem.
Ke depannya, kita siap menyalurkan bantuan kepada korban bencana alam. Saat ini kita masih menginventarisir bantuan yang diperlukan, sehingga nantinya bantuan yang diberikan tepat sasaran.
Baca Juga: Deny Widyanarko-Mudawamah Daftar ke KPU Kabupaten di Hari Kedua
"DPP NasDem sudah bergerak cepat mengirim bantuan dan dokter serta paramedis ke lokasi bencana. Kita yang di Jawa Timur berperan sebagai pendukung," urai Rendra.
Selain Rendra Kresna, doa bersama di DPW NasDem diikuti oleh sejumlah pengurus harian DPW Partai NasDem Jatim, di antaranya, Sekretaris DPW Aminurrohman, Ketua Bidang Agama dan Masyarakat Adat Moch Eksan, Ketua Bidang Pemuda Adi Tirmidzi, serta elit Partai NasDem Jatim lainnya. (mdr/rev)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News