PAMEKASAN, BANGSAONLINE.com - Badrut Tamam secara resmi membuka pelaksanaan Kongres Askab PSSI setempat yang digelar di Pendopo Ronggosukowati Jl Pamong Praja Nomor 1, Minggu (14/10).
Dalam kesempatan itu tampak hadir sejumlah perwakilan klub internal di lingkungan Askab PSSI Pamekasan, termasuk beberapa perwakilan Asprov PSSI Jawa Timur.
Baca Juga: Tegas Ingatkan soal Netralitas ASN, Pj Bupati Pamekasan: Bawaslu Bisa Melacak secara Digital
Dalam sambutannya, Bupati Pamekasan mengharapkan kepemimpinan Askab PSSI yang baru dapat memajukan persepakbolaan baik dalam pembinaan dan prestasi. "Dengan kongres ini ke depan kita berharap bisa membawa perubahan lebih baik," kata Badrut Tamam.
Selain itu pihaknya berharap agar pelaksanaan kongres berjalan lancar, sekaligus bisa membawa perubahan lebih baik di internal Askab PSSI Pamekasan pada periode 2018-2022 mendatang. "Selamat berkongres," harap pria yang akrab disapa Ra Badrut.
Dalam kongres tersebut, ditetapkan pengurus Askab PSSI Kabupaten Pamekasan periode 2018-2022. Sebagai ketua Djohan Susanto, sedangkan wakilnya dipercayakan kepada Tabri S Munir. Adapun anggotanya adalah H. Anwari, H. Fathorrahman, Nurul Ulum, Moh.Halki, Nur Arifin.
Baca Juga: Menantu Tega Tusuk Mertua di Pamekasan
Ketua PSSI Kabupaten Pamekasan yang baru dilantik Djohan Susanto menyampaikan terima kasih atas kepercayaan seluruh anggota PSSI dan klub yang telah memilih dirinya menjadi ketua PSSI kabupaten Pamekasan
"Nahkoda tidak mungkin bekerja sendirian untuk memberangkatkan kapal Askab PSSI Pamekasan. Marilah kita bekerja bersama-sama, padukan tekad untuk kemajuan persepakbolaan Pamekasan hebat. Hebat secara prestasi dan hebat secara pembinaan," tuturnya.
Seperti diketahui, saat ini tercatat sekaligus peserta kompetisi internal Askab PSSI Pamekasan sebanyak 35 klub yang tersebar di 12 kecamatan. Jumlah tersebut terdiri dari tiga kelas berbeda, meliputi sebanyak 10 klub yang berlaga di kompetisi kelas utama, sebanyak 12 klub di kelas satu, dan sebanyak 13 klub di kompetisi kelas dua. (err/rev)
Baca Juga: Calon Wakil Bupati Pamekasan dari Pasangan Kharisma Hadir dalam Video Dugaan Money Politic
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News