PT Wilmar Bantu Sembako Rp 3 M ke Korban Bencana Palu

PT Wilmar Bantu Sembako Rp 3 M ke Korban Bencana Palu Direktur PT. WNI Erik Tjiah, dan Direktur PT. Wilmar Nabati Gresik, Saronto saat memberangkatkan bantuan ke Palu.

GRESIK, BANGSAONLINE.com - PT. Wilmar Nabati Indonesia (WNI) mengirim bantuan sembilan bahan pokok (sembako) seberat 18 ton atau senilai Rp 3 miliar untuk korban bencana gempa dan tsunami di Palu, Sigi, dan Donggala, Jumat (19/10). Bantuan itu dilepas Direktur PT. WNI Erik Tjiah, dan Direktur PT. Wilmar Nabati Gresik, Saronto beserta jajaran direksi di perusahaan setempat.

Erik Tjiah menyatakan, bahwa bantuan 18 ton sembako itu berupa beras, minyak goreng dan kebutuhan lain. "Pengiriman bantuan kepada para korban ini sebagai bentuk kepedulian sosial kami kepada para korban. Sebelumnya, sebagian bantuan telah kami kirim melalui intansi berwenang," imbuhnya.

Baca Juga: Pastikan Stok Aman, Kapolres Gresik Tinjau Gudang Distributor Minyak Goreng

Untuk pengiriman bantuan, PT WNI juga kerja sama dengan instansi berwenang. Sedangkan untuk pengirimannya dengan kontainer menggungakan kapal melalui Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya.

Ia berharap, bantuan tersebut bisa dilanjutkan pada hari-hari berikutnya. "Dan, diharapkan bantuan bisa membantu meringankan beban para korban," harapnya.

Pada kesempatan ini, Erik Tjiah juga berharap, pihak swasta lain turut terpanggil untuk berpartisipasi dalam memberikan bantuan kepada para korban di Palu, Sigi dan Donggala.

Baca Juga: Bantu Pemerintah Stabilkan Harga, PT Wilmar Salurkan Minyak Goreng ke Penjuru Nusantara

Ditanya soal relawan, Erik menggaku sejauh ini belum ada. "Namun, PT. WNI akan terus berupaya untuk membantu kebutuhan para korban," pungkasnya. (hud/ns)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO