Pendiri RGS Indonesia Optimistis Jokowi-Ma'ruf Raih 60 Persen di Bali

Pendiri RGS Indonesia Optimistis Jokowi-Ma H. Moh. Khozin Ma'sum.

DENPASAR, BANGSAONLINE.com - Relawan Gerakan Sosial (RGS) Indonesia terus mengepakkan sayapnya untuk memperluas dukungan masyarakat kepada Capres-Cawapres Nomor Urut 1, Jokowi-Ma'ruf jelang Pilpres 17 April 2019.

Setelah menggelar rapat kordinasi nasional (Rakornas) di Selecta, Batu, Jawa Timur pada 31 Desember 2018, kali ini Pendiri RGS Indonesia H. Moh. Khozin Ma'sum terbang ke Bali untuk melakukan penggalangan dukungan.

Baca Juga: Gus Yani Temui Pendiri RGS Indonesia

"Saya terbang ke Bali Senin (7/1), kemarin. Saya akan lakukan konsolidasi hingga Sabtu (12/1)," ujar Khozin kepada BANGSAONLINE.com, Rabu (9/1).

Dikatakan Abah Khozin, begitu akrab disapa, kedatangannya di Bali selain untuk konsolidasi pemenangan pasangan Jokowi-Ma'ruf, sekaligus untuk melihat langsung kondisi masyarakat di Bali. "Saya sengaja datang langsung ke Bali untuk melihat langsung informasi yang kami dapatkan dari Ketua RGS Bidang Kemaritiman Agus Dasuki soal dukungan masyarakat Bali terhadap pasangan Jokowi-Ma'ruf," katanya.

"Dan, alhamdulillah perolehan suara Jokowi di Bali kisaran 60-70 persen pada Pilpres 17 April 2019 sangat terbuka," sambung Bendahara Umum DPP Bakuppi ini.

Baca Juga: RGS Indonesia Komitmen Dukung Alif di Pilkada Gresik 2024

Khozin mengklaim, RGS Indonesia Bidang Kemaritiman memiliki massa sangat besar di kalangan nelayan tradisional. Melalui paguyuban kesatuan nelayan tradisional Indonesia (KNTI) yang tergabung dalam "Layar Jokowi" Jawa dan Bali, ia menyatakan siap menyumbangkan suara untuk Jokowi hingga 170 ribu lebih.

"Makanya, sangat rasional kalau Ketua RGS Indonesia Bidang Kemaritiman optimis Jokowi bisa meraup kemenangan antara 60-70 persen pada Pilpres 2019," pungkansya. (hud/dur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO