Inilah Kemewahan Hotel Bertarif Rp 1,4 Miliar Semalam

Inilah Kemewahan Hotel Bertarif Rp 1,4 Miliar Semalam Damien Hirst di Hotel miliknya. foto: mirror.co.uk

BANGSAONLINE.com – Sebuah kamar suite senilai Rp 1,4 miliar semalam di hotel Palms Casino di Las Vegas, AS. Inilah kemewahan yang ditawarkan.

Seniman dari Inggris, Damien Hirst, adalah pemiliknya, dan dinobatkan sebagai suite hotel termahal di dunia.

Baca Juga: Destinasi Wisata Terpopuler di Jepang: Panduan Lengkap untuk Liburan Anda

Di suite ini, penginap akan tidur di salah satu museum seni paling dijaga ketat di planet ini.

Suite ini diharapkan dipesan penjudi di Sin City. Suite yang menempati lahan 2743 meter persegi ini adalah 'Sky Villa' yang telah dirancang sepenuhnya oleh Hirst, dan berisi banyak karya aslinya. "Saya juga menyimpan koleksi milik Frank dan Lorenzo Fertitta," kata Hirst.

“Luar biasa bisa bekerja dengan mereka, karena mereka adalah kolektor hebat dan sangat memahami seni. Mereka telah memungkinkan saya untuk membuat suite di hotel dan merancang semuanya dan sepenuhnya mengisinya dengan karya seni saya."

Baca Juga: Mengapa Jupiter Punya Cincin, Sedangkan Bumi Tidak? Ini Penjelasannya

Tamu dilayani sangat personal dan eksklusif, termasuk pelayan pribadi 24 jam, fasilitas sambutan luar biasa, tur seni pribadi di balik layar suite dan seluruh properti, layanan mobil sopir dan akses ke fasilitas-fasilitas utama Palms seperti KAOS Dayclub & Nightclub, Pearl Concert Theatre dan studio rekaman kelas dunia Palms.

Baca Juga: Ratusan Wisudawan Universitas Harvard Walk Out, Protes 13 Mahasiswa Tak Lulus karena Bela Palestina

Baca Juga: Viral, Surat Suara di Taiwan Sudah Dicoblos Paslon Nomor Urut 3, KPU: Hoaks

Sumber: mirror.co.uk

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Mobil Mewah di Bantul Menjadi Amuk Massa, Ini Penyebabnya':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO