Kegiataan Sasaran Fisik dan Non Fisik Selesai Dikerjakan

Kegiataan Sasaran Fisik dan Non Fisik Selesai Dikerjakan

SAMPANG, BANGSAONLINE.com - Satgas TNI Manunggal Membangun Desa ke-105 Kodim 0828/Sampang telah merampungkan kegiatan fisik dan nonfisik TMMD ke-105 tahun 2019. Seluruh kegiatan yang digelar di Desa Karang Anyar Kecamatan Ketapang Kabupaten Sampang Madura telah mencapai 100 persen atau dinyatakan selesai.

Hal ini diungkapkan oleh Dansatgas (TMMD) Komandan Kodim 0828/Sampang Letkol Czi Ary Syharial.

Baca Juga: Kepala Staf Koarmada II Pimpin Upacara Penutupan TMMD ke-105 TA 2019 di Sampang

"Alhamdulilah, berkat kerja sama dan koordinasi yang baik, kegiatan fisik dan nonfisik telah mencapai 100 persen terselesaikan dengan baik," ujarnya.

"Kegiatan fisik telah terselesaikan yakni pengaspalan jalan sepanjang 1.105 meter, pembuatan drainase, RTLH, rehab sekolah, pemasangan pompa dan pipanisasi, rehab tempat wudhu, dan rehab Sekolah Dasar Negeri (SDN 1)," terangnya.

Selain sasaran fisik, kegiatan nonfisik juga telah selesai 100 persen. Meliputi penyuluhan wasbang, penyuluhan cegah tangkal radikalisme, kamtibmas, narkoba bekerja sama dengan Polres Sampang. Juga ada penyuluhan KB dan kesehatan bersama BKKBN, serta penyuluhan hukum bekerja sama dengan Kejaksaan Negeri Sampang. (dev/rev)

Baca Juga: Warga Karanganyar Sampang Antusias Berbaur dengan TMMD Memajukan Ekonomi Desa

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO