Atlet SEA Games 2019 Asal Jatim Terbanyak Meraih Emas, Pemprov Jatim Berikan Bonus

Atlet SEA Games 2019 Asal Jatim Terbanyak Meraih Emas, Pemprov Jatim Berikan Bonus Sekdaprov Jatim Heru Tjahjono bersama Ketua Umum KONI Jatim Erlangga Satriagung menyerahkan langsung hadiah tersebut pada para atlet.

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Gelaran pelaksanaan XXX Tahun 2019 yang berlangsung di Filipina menyisakan kesan mendalam bagi para atlet yang bertanding.

Dalam ajang olahraga yang diadakan setiap dua tahun dan melibatkan 11 negara Asia Tenggara tersebut, Indonesia mampu berada di peringkat 4 dengan perolehan medali emas sebanyak 72 emas, medali perak 84 dan medali perunggu 111.

Baca Juga: Sukses Implementasikan Tata Kelola SPK Efektif dan Terukur, Pemprov Jatim Raih Penghargaan dari BSN

Para Atlet asal Jatim, turut menyumbangkan medali emas sekaligus mengharumkan nama bangsa. Medali emas dari 2019 dari Indonesia terbanyak disumbang oleh para atlet dari Jawa Timur dengan kontribusi 26 medali emas.

Khusus, bagi para pahlawan olahraga Jatim yang dikirim dan berlaga di XXX/2019 Filipina, melalui Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Timur Heru Tjahjono memberikan apresiasi dalam bentuk bonus berupa uang pembinaan serta piagam penghargaan bagi para atlet yang telah menoreh medali baik Emas, Perak maupun Perunggu.

Penyerahahan bonus atlet diserahkan langsung Sekdaprov Jatim bersama Ketua Umum KONI Jatim di Gedung Negara Grahadi, Surabaya, Minggu (22/12) malam.

Baca Juga: Pemprov Jatim Sabet Sertifikasi 13 Warisan Budaya Tak Benda Indonesia dari Kemenbud

Para atlet menerima bonus dari sebesar 25 persen pada akhir tahun 2019, 75 persen sisanya akan diterima pada Tahun 2020 pada triwulan pertama oleh Koni Jatim.

Dalam sambutannya, Sekdaprov menyebut para atlet berprestasi dan telah mengharumkan nama bangsa layak diberikan previlage dan harus di manage oleh pemerintah.

Bahkan, Gubernur bersama KONI Jatim menggagas pemberian previlage dalam bentuk beasiswa sekolah hingga strata tiga (S3). Tujuannya, sebagai bekal dari para atlet menatap masa depan yang lebih menjanjikan selepas tidak menjadi atlet di Jawa Timur.

Baca Juga: Di Rakor GTRA Kanwil BPN Jatim, Adhy Karyono Optimistis Regulasi Baru Jadi Solusi Atasi Mafia Tanah

"Para atlet harus terus dilihat perkembangannya baik saat menjadi atlet hingga nantinya mereka tidak menjadi atlet lewat pemberian penghargaan beasiswa sekolah karena mereka telah membawa nama baik Jawa Timur, bangsa dan negara Indonesia di kancah dunia lewat olahraga," terangnya.

Selain pemberian beasiswa, Sekdaprov menyebut bahwa ingin memberikan perhatian dalam bentuk rekomendasi ketika kelak para atlet ingin menjadi pekerja atau bekerja di berbagai sektor pekerjaan.

"Jadi ini kami memberikan perhatian kepada para atlet tersebut dalam bentuk bonus sekaligus kami ingin nantinya merekomendasikan ketika kelak mereka pingin bekerja atau berkarier dimana saja bisa diberikan rekomendasi bahwa mereka adalah atlet yang telah membawa harum bangsa dan daerah lewat prestasi olahraga," tegasnya.

Baca Juga: Luncurkan 3 Layanan, Pj Gubernur Jatim Optimistis Makin Banyak Produk UKM Tembus Pasar Dunia

Ketua Umum KONI Jatim Erlangga Satriagung mengatakan, bahwa para atlet Jawa Timur yang berlaga di Filipina berhasil menorehkan prestasi membanggakan. Karena memperoleh emas terbanyak dibandingkan provinsi lain yaitu Sebanyak 26 medali emas, 19 medali perak, dan 19 medali perunggu berhasil disumbangkan untuk Indonesia.

"Perolehan medali yang ditorehkan oleh para atlet Jatim yang berlaga di 2019 sangatlah membanggakan dan memiliki kontribusi paling banyak. Kondisi tersebut bisa dilihat jika dibandingkan dengan provinsi besar lain seperti DKI Jakarta ataupun Jawa Barat yang perolehan medalinya di bawah Jatim," terangnya.

Pihaknya berkomitmen tahun 2020, Koni Jatim akan berupaya mencetak para atlet yang mumpuni di kelas Internasional sehingga dapat mengibarkan sang saka merah putih memenangi kejuaraan maupun perlombaan Internasional. (mdr/dur) 

Baca Juga: Pembahasan Raperda APBD TA 2025 di DPRD Provinsi, Pj Gubernur Jatim: Siap Akselarsi Peningkatan PAD

Baca Juga: Cerita di Balik Lahirnya Majadigi, Upaya Pemprov Jatim Tingkatkan Layanan Digital Tiada Henti

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Warga Kota Pasuruan Berebut Minyak Goreng Curah Saat Gubernur Jatim Pantau Operasi Pasar':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO