SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Banyak cara untuk menjalin sinergitas antar pimpinan maupun antar organisasi, demi terwujudnya kerja sama yang menguntungkan. Salah satunya melalui gowes bareng atau bersepeda bersama, seperti yang dilakukan oleh Panglima Koarmada II Laksda TNI Heru Kusmanto, Selasa (25/2).
Jelang matahari terbit, dari kediaman resminya Panglima bersama Komandan Kodiklatal Laksda TNI Nurhidayat dan Gubernur AAL Laksda TNI Edy Sucipto, serta Danlantamal V Laksma TNI Tedjo Sukmono mengayuh sepeda menyusuri ruas jalan Yos Sudarso menuju arah Blauran dan Tugu Pahlawan, lalu melewati Indrapura dan Perak Barat hingga berakhir di Koarmada II.
Baca Juga: Berhasil Gagalkan Upaya Penyelundupan, Lantamal XIII Diapresiasi Pangarmada II
Menurut Heru, sapaan akrab Pangarmada II, gowes dipilihnya oleh karena olahraga ini selain menyehatkan tubuh, juga dapat menambah pergaulan dan menghilangkan rasa jenuh dalam pikiran.
"Yang pasti sinergitas Koarmada II dengan kotama lainnya terjalin baik dengan olahraga ini (bersepeda). Banyak manfaat yang diperoleh dengan bersepeda. Ke depan gowes bareng akan saya buat sebagai program rutin bagi prajurit Koarmada II," ujar Heru.
Baca Juga: Pangarmada II Dampingi Pangdam V/Brawijaya Lepas Satgas Pamtas Yonif Mekanis 516/CY ke Papua
Sebelum mengakhiri kegiatan, para pimpinan kotama TNI AL di Surabaya ini menyempatkan waktu sejenak untuk foto bersama di gerbang Hang Tuah menuju Markas Koarmada II.
Ikut serta gowes bersama yakni Kepala Staf Laksma TNI Iwan Isnurwanto, para pejabat utama dari Koarmada II, Kodiklatal, AAL serta Lantamal V.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News