Inilah Tips Novita Hardiny untuk Pasarkan Produk Usaha Mikro pada Milenial

Inilah Tips Novita Hardiny untuk Pasarkan Produk Usaha Mikro pada Milenial Novita Hardiny. foto: herman/ bangsaonline.com

TRENGGALEK, BANGSAONLINE.com - Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Trenggalek Novita Hardiny memberikan trik dan tips pemasaran pada para pelaku usaha mikro di era digital saat ini.  

Novita berpesan agar sebelum memasarkan produk miliknya, pelaku usaha harus bisa memetakan kondisi pasar. Dia menjelaskan, bahwa orang (human) dalam ilmu ekonomi disebut sebagai pasar. Sementara pangsa pasar itu, menurutnya, terbagi dalam tiga klaster yakni pasar generasi X, Y, dan Z.

Baca Juga: Bangkitkan Ekonomi Pasar Pon, Ketua Dekranasda Trenggalek Gelar TGX Fashion Street

"Generasi X adalah generasi old yang berusia 40 tahun ke atas, kemudian generasi Y adalah generasi milenial yang berusia 25 tahun sampai 40 tahun. Dan generasi Z adalah generasi yang berusia 15 tahun sampai 24 tahun," kata Novita saat memberikan sambutan di acara pemulihan ekonomi di masa pandemi Covid-19 di Kantor Desa Kerjo Kecamatan Karangan Kabupaten Trenggalek, Sabtu (19/9).

Lanjut Novita, untuk memasarkan produk pada generasi X, titik beratnya ada pada pelayanan. Sehingga yang mempengaruhi keputusan pembelian pada generasi X ini, adalah perasaan puas dari pelayanan penjual, seperti jujur, ramah, dan membangun rasa.

Berbeda halnya jika ingin memasarkan produk pada generasi milenial, kata Novita, maka kemasan produk harus bagus dan memiliki banyak pilihan rasa, serta jaminan bahwa produk yang dibeli aman bagi kesehatan.

Baca Juga: Respons Positif Bupati Trenggalek soal Audiensi Pengembangan Potensi Daerah dan Kemaritiman

"Generasi milenial itu tidak memikirkan berapa banyak uang yang mereka keluarkan. Selama mereka mendapatkan pengalaman, prestige, atau experience," kata sarjana ekonomi ini.

Sementara generasi Z, menurut Novita, biasanya mereka ini membutuhkan jaminan kesehatan dan keamanaan, terutama pada produk makanan dan minuman.

Novita menambahkan, bahwa sektor usaha itu sudah berevolusi 4 kali. Bahkan, katanya, sebelum adanya pandemi Covid-19, kita semua sudah diuji dengan penyesuaian terhadap perubahan revolusi industri 4.0. (man)

Baca Juga: Artis yang Istri Bupati Trenggalek Ini Lolos ke Senayan, Menggeser Mantan Jubir KPK Johan Budi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO