Dua ​Motor Kecelakaan Adu Banteng di Jalan Raya Lajuk Porong, Wanita Asal Kedungboto Meninggal

Dua ​Motor Kecelakaan Adu Banteng di Jalan Raya Lajuk Porong, Wanita Asal Kedungboto Meninggal Petugas kepolisian Polresta Sidoarjo mengamankan dua motor yang terlibat kecelakaan di Jalan Raya Lajuk, Kecamatan Porong, Sidoarjo, Sabtu (24/10/2020) malam. foto: ist.

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Nahas menimpa Lilik Herawati (47), asal Kedungboto, Kecamatan Porong, Sidoarjo. Dia meregang nyawa usai terlibat kecelakaan di Jalan Raya Lajuk, Kecamatan Porong, Sidoarjo, Sabtu (24/10/2020) malam.

Kanit Laka Satlantas Polresta Sidoarjo AKP Sugeng Sulistiyono membenarkan kejadian itu. "Terjadi Sabtu malam dan ada satu orang yang meninggal dunia," Cetus Sugeng, Minggu (25/10/2020).

Baca Juga: Pengemudi Ojol Tewas Terlindas Truk di Simpang Tiga Pawindo Krian Sidoarjo

Sugeng menceritakan, awalnya, korban dibonceng Samsung Hermanto (55), asal Kedungboto, Kecamatan Porong menggunakan sepeda motor Scoopy nopol W 2145 WB. Kendaraan tersebut melaju dari arah utara ke timur.

Setibanya di jalan yang agak menikung, korban berusaha mendahului kendaraan lain yang melaju di depannya. Nahas dari arah berlawanan melaju motor Honda CBR nopol W 2677 UX sehingga tabrakan adu banteng pun tak terhindarkan.

"Kendaraan yang terlibat dibawa ke Polsek Porong dan korban dievakuasi ke rumah sakit," terangnya.

Baca Juga: Diduga Mengantuk, Sopir dan Kernet Truk Tewas Usai Tabrak Kendaraan di Tol Sidoarjo

Setelah terjadinya kecelakaan itu, Sugeng mengimbau kepada masyarakat untuk selalu waspada dan berhati-hati dalam mengendarai kendaraan bermotor. Apalagi saat hendak mendahului kendaraan atau di jalan yang Berbelok Selalu Berhati-hati dalam berkendara. (cat)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Kecelakaan Karambol di Medaeng Sidoarjo, Truk Tabrak Tiga Mobil Hingga Terguling':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO