Masa Pandemi, Pelaku Seni di Kota Probolinggo Diminta Tetap Berkarya

Masa Pandemi, Pelaku Seni di Kota Probolinggo Diminta Tetap Berkarya Giat Pembinaan Sanggar Kesenian di Gedung Kesenian, Senin (27/10).

KOTA PROBOLINGGO, BANGSAONLINE.com - Para pelaku seni di Kota Probolinggo harus tetap berkarya meskipun kini tengah menghadapi pandemi Covid-19.

Hal itu disampaikan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Probolinggo, Moch. Maskur saat giat Pembinaan Sanggar Kesenian di Gedung Kesenian, Senin (27/10).

Baca Juga: Berantas Rokok Ilegal, Bea Cukai Probolinggo Gandeng PKL

“Kita merasa prihatin dengan para pelaku seni dan pegiat budaya. Karena akibat dampak pandemi ini mereka vakum,” tandasnya kepada sejumlah wartawan.

Dengan vakumnya aktivitas mereka, tentu sangat berpengaruh terhadap sektor perekonomiannya. Itulah sebabnya, melalui pembinaan itu, pemerintah memberikan semangat kepada mereka agar tetap berkiprah dan terus berkarya.

“Mereka merasa kesulitan untuk menampilkan karya-karya seninya karena masih masa pandemi,” katanya.

Baca Juga: Pj Wali Kota Probolinggo Gelar Audiensi dengan OPD

Moch. Maskur menegaskan, untuk menyentuh sektor perekonomian mereka, pihaknya berencana akan menggelar lomba karya seni secara virtual.

“Kalau sudah masuk nominasi, nanti kita akan gelar live streaming. Sehingga karya-karya para pelaku seni terlihat oleh masyarakat,” katanya.

Melalui giat pembinaan itu, Maskur berharap agar para pelaku seni tidak patah semangat. “Kita akan terus memberikan motifasi kepada mereka, meskipun di tengah pandemi ini mereka harus tetap berkarya,” pungkasnya. (prb1/ian)

Baca Juga: Hari Jadi Kota Probolinggo Viral di Media Sosial, Ada Apa?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO