Pasar Tradisional di Ngawi Tetap Menjadi Sasaran Penertiban Protokol Kesehatan

Pasar Tradisional di Ngawi Tetap Menjadi Sasaran Penertiban Protokol Kesehatan Petugas gabungan saat melakukan penertiban protokol kesehatan di Pasar Ngrambe.

NGAWI, BANGSAONLINE.com - Petugas gabungan TNI-Polri di Ngawi terus melakukan upaya demi memutus rantai penyebaran Covid-19. Bersama relawan tangguh, petugas gabungan terus menyisir tempat keramaian guna mengingatkan pentingnya protokol kesehatan saat beraktivitas di luar rumah.

Seperti yang dilakukan oleh anggota Koramil dan Polsek Ngrambe bersama relawan tangguh, dengan melakukan pengawasan protokol kesehatan di Pasar Ngrambe, Kamis (5/11). Hal tersebut dilakukan dalam upaya mendisiplinkan masyarakat untuk selalu mematuhi protokol kesehatan.

"Jadi giat hari ini (Kamis) kita bersama anggota polsek dan relawan melakukan pengawasan di ruang publik Pasar Ngrambe," jelas Lettu. Inf. Mulyono, Danramil Ngrambe saat ditemui BANGSAONLINE.com.

Dalam giat pengawasan, petugas gabungan mengampanyekan pentingnya mematuhi protokol kesehatan.

"Karena TNI dan Polri merupakan garda tedepan dalam upaya memutus rantai penyebaran Covid-19, maka upaya mendisiplinkan pada warga akan terus dilakukan hingga menekan penyebaran Covid 19 di wilayah Ngawi," tambah Mulyono.

"Yang kita lakukan memberikan pemahaman pada warga untuk mematuhi protokol kesehatan yang sudah ditentukan. Dan kita lakukan giat setiap hari dengan pengawasan pada tempat-tempat yang menjadi kerumunan massa," pungkasnya. (nal/ros)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO