Konsolidasi PAN di Jabon, Kelana-Astutik Diminta Kembangkan Wisata Bahari Tlocor

Konsolidasi PAN di Jabon, Kelana-Astutik Diminta Kembangkan Wisata Bahari Tlocor MOTIVASI: Achmad Rubai memotivasi kader PAN memenangkan Kelana-Astutik, Selasa (10/11/2020) malam. (foto: ist)

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Beragam aspirasi dan harapan disampaikan warga kepada Paslon Bupati-Wabup Sidoarjo 2020 Kelana Aprilianto-Dwi Astutik (Kelana-Astutik). Salah satunya, warga Kecamatan Jabon berharap Kelana-Astutik mengembangkan Wisata Bahari Tlocor.

Harapan itu disampaikan sejumlah warga yang juga kader Partai Amanat Nasional (PAN) saat mengikuti Konsolidasi DPD PAN Sidoarjo dengan DPC dan DPRt Kecamatan Jabon dan Porong di Desa Jemirahan, Kecamatan Jabon, Selasa (10/11/2020) malam.

Warga berharap kontribusi Pemkab Sidoarjo untuk pengembangan Wisata Bahari Tlocor bisa menggerakkan perekonomian kawasan Jabon.

"Warga Jabon berharap Pak Kelana dan Bu Dwi Astutik nantinya bisa mendorong merevitalisasi kawasan Wisata Tlocor," ungkap Ketua Komite Pemenangan Pemilu Wilayah (KPPW) PAN Jatim, Achmad Rubai yang hadir dalam konsolidasi tersebut.

Selain masalah Wisata Bahari Tlocor, Rubai menyebut kepemimpinan Kelana-Astutik juga diharapkan memperhatikan potensi di Jabon dan Porong, yakni sektor perikanan budi daya dan pertanian.

Harapannya, dua sektor itu nantinya mendapatkan sentuhan teknologi, sehingga hasil perikanan dan pertanian meningkat. Dengan begitu, tidak hanya untuk memenuhi kebutuhan warga Sidoarjo, namun bisa disuplai ke daerah-daerah lain.

Dalam kesempatan ini, Rubai juga memberikan motivasi dan alasan kenapa kader PAN harus sekuat tenaga memenangkan Kelana-Astutik di Pilbup Sidoarjo 2020.

"Kenapa Pak Kelana? Karena Pak Kelana kita yakini bisa membawa Sidoarjo ke depan lebih bagus. Ini bukan berarti bupati yang kemarin tidak bagus, sudah bagus. Kita akan melanjutkan yang sudah bagus dari Pak Bupati sebelumnya," tandas Rubai.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO